Rohul, Catatanriau.com - Di bawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hulu, Anton, ST., MM dan Syafaruddin Poti, SH., MH, Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu terus menunjukkan komitmen kuat dalam mengoptimalkan pemanfaatan Dana Bagi Hasil (DBH) Sawit untuk pembangunan infrastruktur strategis yang berdampak langsung bagi masyarakat.
Salah satu program prioritas yang kini siap dilaksanakan adalah kegiatan rekonstruksi dan peningkatan badan Jalan Padang Bulan–Pasir Intan sepanjang 3,17 kilometer. Pekerjaan ini didukung anggaran APBD sebesar Rp239.088.400,00 dan ditujukan untuk memperkuat konektivitas wilayah sekaligus meningkatkan produktivitas petani kelapa sawit sebagai sektor unggulan daerah.
Plt. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Rokan Hulu, H. Zulfikri, menegaskan bahwa pemanfaatan DBH Sawit untuk pembangunan jalan tersebut merupakan langkah yang tepat dan strategis. Pasalnya, ruas Jalan Padang Bulan–Pasir Intan berada di kawasan sentra perkebunan kelapa sawit milik masyarakat.
"Rekonstruksi Jalan Padang Bulan–Pasir Intan ini merupakan wujud nyata komitmen pemerintah daerah dalam mengembalikan manfaat DBH Sawit kepada daerah penghasil. Infrastruktur jalan yang baik sangat membantu kelancaran aktivitas ekonomi, khususnya bagi petani sawit," ujarnya kepada awak media ini, Selasa (23/12/2024).
Ia menjelaskan, peningkatan kualitas jalan di ruas tersebut diharapkan mampu menekan biaya logistik, mempercepat waktu tempuh angkutan hasil perkebunan, serta meminimalisir risiko kerusakan hasil panen akibat kondisi jalan yang sebelumnya kurang memadai.
"Dengan akses jalan yang lebih mantap, distribusi hasil panen akan semakin lancar. Dampaknya tentu pada peningkatan pendapatan petani dan terjaganya stabilitas harga di tingkat produsen," tambahnya.
Tidak hanya mendukung sektor perkebunan, rekonstruksi jalan ini juga memberikan manfaat luas bagi masyarakat sekitar. Jalan Padang Bulan–Pasir Intan menjadi urat nadi mobilitas warga, membuka akses layanan dasar, serta mendorong pergerakan barang dan jasa antarwilayah.
Zulfikri menambahkan, infrastruktur jalan yang andal merupakan fondasi penting dalam pengembangan wilayah, termasuk untuk menarik investasi dan menciptakan lapangan kerja baru. Karena itu, pengelolaan DBH Sawit dilakukan secara tepat sasaran, transparan, dan berkelanjutan agar manfaatnya benar-benar dirasakan masyarakat.
Sementara itu, Sugeng, salah seorang warga Pasir Intan, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu atas dimulainya rekonstruksi jalan tersebut. Menurutnya, akses keluar masuk dari Simpang Padang Bulan menuju Pasir Intan kini semakin lancar.
"Kami sangat bersyukur. Sudah bertahun-tahun menunggu perbaikan jalan ini. Walaupun belum rampung sampai ke Desa Pasir Intan, setidaknya jalan kami sudah diperhatikan," ungkapnya penuh harap.***
