Lapas Kelas IIB Pasir Pangarayan Gelar Upacara Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025 dengan Petugas Perempuan

Lapas Kelas IIB Pasir Pangarayan Gelar Upacara Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025 dengan Petugas Perempuan

Rohul, Catatanriau.com - Lapas Kelas IIB Pasir Pangarayan melaksanakan Upacara Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025 pada Senin (22/12/2025) di lapangan upacara Lapas Pasir Pangarayan. Kegiatan berlangsung dengan tertib, lancar, dan penuh khidmat, serta diikuti oleh jajaran pejabat struktural, staf, regu pengamanan, peserta magang nasional, hingga warga binaan.

Upacara peringatan Hari Ibu tahun ini terasa istimewa dan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Seluruh petugas upacara merupakan perempuan, sebagai wujud nyata penghormatan dan apresiasi terhadap peran serta kontribusi perempuan, khususnya dalam lingkungan pemasyarakatan.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kalapsa Pasir Pangarayan yang di wakili oleh Kepala Urusan Kepegawaian dan Keuangan Lapas Kelas IIB Pasir Pangarayan, Meylli Olivia. Dalam amanat Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia yang dibacakan oleh Inspektur Upacara, disampaikan bahwa peringatan Hari Ibu bukan sekadar kegiatan seremonial semata.

"Peringatan Hari Ibu bukan sekadar seremonial, melainkan momentum penghargaan atas perjuangan panjang perempuan Indonesia dalam memperjuangkan hak, kesetaraan, serta peran strategis dalam pembangunan bangsa. Perempuan Indonesia telah, sedang, dan akan terus menjadi agen perubahan dalam berbagai sektor kehidupan," ujar Meylli Olivia saat membacakan amanat Menteri.

Amanat tersebut juga menegaskan tema Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025, yakni "Perempuan Berdaya dan Berkarya, Menuju Indonesia Emas 2045." Tema ini menjadi pengingat bahwa perempuan bukan hanya sebagai penerima manfaat pembangunan, melainkan motor utama perubahan, penggerak ekonomi keluarga, penjaga nilai budaya, serta pilar penting dalam mewujudkan keberlanjutan bangsa.
Sebagai bentuk apresiasi dan penghormatan terhadap perempuan, Inspektur Upacara turut menyerahkan cokelat kepada petugas dan peserta upacara perempuan.

Momen ini berlangsung penuh kehangatan dan kebersamaan, mencerminkan semangat kebersamaan serta penghargaan terhadap peran perempuan dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara. Pelaksanaan upacara berjalan dengan baik berkat koordinasi yang optimal antar petugas serta kesiapan yang matang melalui pelaksanaan gladi upacara sebelumnya.

Seluruh rangkaian kegiatan dapat terlaksana sesuai dengan susunan acara yang telah ditetapkan.
Melalui peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025 ini, diharapkan seluruh jajaran Lapas Kelas IIB Pasir Pangarayan dan warga binaan semakin menghargai peran perempuan serta meneladani nilai keteladanan, pengabdian, dan semangat kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari.***

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index