Kades Rambah Baru Sampaikan Terima Kasih atas Partisipasi Warga dalam Penggalangan Bantuan Bencana Sumatra

Kades Rambah Baru Sampaikan Terima Kasih atas Partisipasi Warga dalam Penggalangan Bantuan Bencana Sumatra

Rohul, Catatanriau.com - Pemerintah Desa Rambah Baru Kecamatan, Rambah Samo resmi menggalang bantuan kemanusiaan untuk korban bencana alam yang menimpa tiga  di wilayah Sumatra. Yakni Sumbar, Sumut dan Aceh, Kepala Desa Rambah Baru Riwanto menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai tindak lanjut arahan dari APDESI Rokan Hulu.

Menurut Kades, langkah cepat ini merupakan bentuk kepedulian bersama dalam meringankan beban saudara-saudara yang tertimpa musibah.

"Sedikit bantuan ini kami galang sesuai arahan dari APDesi. Pemerintah Desa Rambah Baru bergerak mengumpulkan donasi dari warga untuk membantu bencana alam. Bantuan yang sudah terkumpul berupa pakaian bekas layak pakai dan sembako," ujarnya. Pada Senin (8/12/2025).

Ia menjelaskan bahwa penggalangan bantuan masih terus berlangsung hingga Rabu mendatang. dan bantuan bisa di serahkan kepada RT/RW. bahkan bantuan tersebut juga datang dari sekolah - sekolah seperti dari TK Kartini,  setelah donasi terkumpul semuanya akan dibawa ke sekretariat APDESI Kabupaten Rokan Hulu untuk disalurkan bersama bantuan dari desa-desa lain.

"Kami kasih batas waktu sampai hari Rabu. Insyaallah setelah itu kami akan menyerahkannya ke sekretariat APDESI Kabupaten. Mudah-mudahan apa yang kami kumpulkan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah," tambahnya.

Kades juga menyoroti beratnya dampak bencana yang terjadi, baik secara ekonomi maupun sosial bagi keluarga yang terdampak. Karena itu, menurutnya, sekecil apa pun bantuan dari masyarakat memiliki nilai yang sangat besar.

"Musibah ini termasuk berat. Maka dari itu, meskipun bantuan dari kami tidak banyak, mudah-mudahan bisa membantu dan menjadi penguat bagi mereka," tambahnya.

Atas nama Pemerintah Desa Rambah Baru, Kades menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh warga yang telah berpartisipasi dalam aksi solidaritas ini.

"Kami dari pemerintah desa tidak bisa membalas apa-apa. Semoga apa yang diberikan warga menjadi amal kebaikan dan mendapat keberkahan dari Allah SWT. Terima kasih kepada seluruh masyarakat Paramba Baru yang telah ikut membantu meringankan beban para korban bencana." ucap Kades mengakhiri.

Penggalangan bantuan ini diharapkan menjadi wujud nyata solidaritas antardaerah sekaligus memperkuat kepedulian sosial masyarakat Desa Paramba Baru terhadap sesama.***

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index