Siak, Catatanriau.com — Dalam rangka memperingati Hari Pohon Nasional dan mendukung program Green Policing dari Kepolisian Republik Indonesia, Polsek Sungai Apit melaksanakan kegiatan penanaman pohon serentak di halaman Kantor Penghulu Kampung Parit I/II, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak, Selasa (11/11/2025) pukul 09.30 WIB.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Sungai Apit, IPTU Budiman S. Dalimunthe SH MH, bersama jajaran personel Polsek dan perangkat kampung setempat. Turut hadir Ps. Kanit Binmas Aipda Suhaimi, Penghulu Kampung Parit I/II Untung Prayetno, SE, para Bhabinkamtibmas, serta perangkat Kampung Parit I/II.
Sebanyak 10 batang pohon ditanam di lingkungan Kantor Kampung Parit I/II, terdiri dari berbagai jenis pohon produktif seperti Durian (2 batang), Matoa (2 batang), Jambu Air (2 batang), Nangka (1 batang), Sirsak (2 batang), dan Jambu Biji (1 batang).
Kapolsek Sungai Apit, IPTU Budiman S. Dalimunthe SH MH, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap pelestarian lingkungan dan penguatan kemitraan dengan masyarakat.
“Melalui kegiatan Green Policing ini, kami ingin menumbuhkan kesadaran bersama akan pentingnya menjaga kelestarian alam. Menanam pohon bukan hanya simbol, tetapi juga investasi jangka panjang bagi generasi yang akan datang,” ujar IPTU Budiman S. Dalimunthe.
Selain penanaman pohon, kegiatan ini juga diisi dengan sosialisasi program Green Policing dan penyuluhan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan hidup, termasuk larangan membakar lahan, membuang sampah sembarangan, serta ajakan untuk lebih aktif menanam pohon di lingkungan masing-masing.

Penghulu Kampung Parit I/II, Untung Prayetno, SE, mengapresiasi langkah Polsek Sungai Apit yang telah melibatkan pemerintah kampung dalam kegiatan positif tersebut.
“Kami sangat berterima kasih kepada jajaran Polsek Sungai Apit yang sudah menginisiasi kegiatan ini. Semoga sinergi seperti ini terus berlanjut demi lingkungan yang lebih hijau dan sehat,” tutur Untung.
Kapolsek menambahkan, kegiatan seperti ini akan terus dilakukan secara berkelanjutan sebagai bagian dari upaya Polsek Sungai Apit membangun kemitraan yang humanis dengan masyarakat.
“Kami berharap kegiatan ini menjadi langkah awal membentuk masyarakat yang peduli dan bertanggung jawab terhadap lingkungan. Polsek Sungai Apit akan terus berkomitmen menjaga keseimbangan antara tugas keamanan dan pelestarian alam,” pungkas IPTU Budiman.
Kegiatan berakhir pada pukul 10.30 WIB dan berlangsung dengan aman, tertib, serta penuh antusiasme dari seluruh peserta.***
