Babinsa Sertu Venus Luberto Gencar Lakukan Patroli Karhutla di Perawang

Babinsa Sertu Venus Luberto Gencar Lakukan Patroli Karhutla di Perawang

Siak, Catatanriau.com — Babinsa Koramil 04/Perawang, Sertu Venus Luberto, melaksanakan patroli kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah Kampung Perawang Barat, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, pada Rabu (1/10/2025).

Patroli dilakukan di RT 02/RW 03 dengan titik koordinat 0°40'27"N 101°34'27"E 350°N. Kegiatan ini melibatkan personel gabungan, yakni 1 anggota TNI dan 2 orang masyarakat setempat. Dari hasil patroli, dipastikan tidak ditemukan adanya titik api maupun asap.

“Kami rutin turun langsung melakukan patroli Karhutla. Sampai hari ini situasi masih aman dan terkendali, tidak ada tanda-tanda kebakaran,” ujar Sertu Venus Luberto kepada wartawan.

Ia menambahkan bahwa sinergi bersama masyarakat menjadi kunci penting dalam mencegah kebakaran.
“Kami juga mengingatkan warga agar tetap waspada dan tidak membuka lahan dengan cara membakar. Pencegahan hanya bisa berhasil kalau semua peduli,” tegasnya.

Dari laporan resmi yang diterima Kodim 0322/Siak, baik proses pemadaman maupun pendinginan nihil, dengan kondisi wilayah patroli dalam keadaan aman.***

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index