Rohul, Catatanriau.com – Dalam upaya membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, Polres Rokan Hulu bekerja sama dengan Bulog Kampar–Rokan Hulu menggelar bazar beras murah di halaman Polsek Rambah, Selasa (12/8/2025).
Kapolres Rokan Hulu, AKBP Emil Eka Putra, SIK, M.Si, yang hadir langsung pada kegiatan tersebut, menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk nyata kepedulian Polri terhadap kesejahteraan masyarakat. Ia berharap bazar ini mampu mengurangi beban pengeluaran warga, khususnya dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.
"Bazar pangan murah ini akan terus kita gelar di polsek jajaran sesuai jadwal yang sudah ditentukan. Pelaksanaannya akan disesuaikan dengan jumlah kebutuhan di masing-masing wilayah hukum," ujarnya.
Pada bazar kali ini, beras SPHP dijual seharga Rp56.000 per karung, sedangkan minyak goreng kemasan merek Minyakita dibanderol Rp14.000 per liter. Harga tersebut jauh di bawah harga pasar, sehingga menarik antusiasme warga.
Pantauan di lapangan menunjukkan tingginya minat masyarakat. Sejak pagi, warga sudah memadati area Polsek Rambah untuk mendapatkan kupon pembelian. Hanya dalam waktu singkat, 400 karung beras dan 20 kotak minyak goreng ludes terjual.
Selain membantu meringankan beban ekonomi, kegiatan ini juga menjadi sarana mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat. Situasi bazar berlangsung aman, tertib, dan kondusif berkat pengamanan yang dilakukan personel Polres Rohul dan Polsek Rambah.
Kapolres menegaskan pihaknya akan terus berkomitmen menggelar kegiatan serupa di berbagai wilayah Rokan Hulu.
"Ini bagian dari pelayanan kami, agar masyarakat merasakan kehadiran Polri bukan hanya dalam penegakan hukum, tapi juga dalam membantu kebutuhan hidup," pungkasnya.
Salah seorang warga yang ikut berbelanja mengucapkan terima kasih atas bazar murah ini, mengingat harga bahan pokok saat ini meningkat.
Hadir dalam kegiatan ini, Pimpinan Cabang Bulog Kampar–Rokan Hulu, Eko Nugroho, Ketua Cabang Bhayangkari Polres Rohul, Ny. Meme Emil, serta Kapolsek Rambah, AKP Yani Marjoni, S.H., M.H. bersama jajaran dan Bhayangkari.***
