Rohul, Catatanriau.com - Dalam rangka memperingati Hari Jadi Provinsi Riau ke-68, Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu menggelar upacara khidmat di halaman Kantor Bupati Rokan Hulu, Sabtu (9/8/2025). Kegiatan ini dihadiri unsur Forkopimda, termasuk perwakilan dari Lapas Kelas IIB Pasir Pangaraian, serta tokoh masyarakat dan jajaran pemerintah daerah.
Sejak pagi, suasana sudah tampak semarak dengan kehadiran para peserta yang mengenakan pakaian adat Melayu lengkap dengan tancak khas Rokan Hulu. Busana ini tidak hanya memperlihatkan keindahan budaya daerah, tetapi juga menjadi simbol pelestarian nilai-nilai adat yang menjadi identitas masyarakat Riau.
Wakil Bupati Rokan Hulu, H. Syafaruddin Poti, SH.MM, dalam amanatnya mengajak seluruh masyarakat untuk bersatu membangun Provinsi Riau agar semakin maju dan sejahtera. Ia menegaskan bahwa kemajuan daerah hanya dapat terwujud melalui kebersamaan, kerja keras, dan komitmen semua pihak.
“Perjalanan panjang Riau hingga usia ke-68 ini harus menjadi pengingat bahwa kita mewarisi tanggung jawab besar untuk menjaga dan memajukan daerah,” ujar Syafaruddin.
Usai upacara, Kepala Lapas Kelas IIB Pasir Pangaraian, Efendi Parlindungan Purba, yang diwakili Kepala Urusan Umum, Weddy Suanda Putra, bersama jajaran Dharma Wanita Persatuan Lapas, menyampaikan bahwa keikutsertaan mereka merupakan bentuk penghormatan terhadap sejarah berdirinya Provinsi Riau.
“Hari Jadi Provinsi Riau ini momentum untuk mempererat persatuan, menjaga nilai budaya, dan berkontribusi positif, termasuk dalam pembinaan warga binaan di Lapas,” ujarnya.
Peringatan ini tidak hanya menjadi agenda seremonial, tetapi juga sarana memperkuat semangat gotong royong, pelestarian adat, dan sinergi antara pemerintah daerah dengan seluruh elemen masyarakat demi Riau yang lebih baik.***
