Pelantikan Pengurus GPII Rokan Hulu 2025-2028: Siap Jadi Mitra Kritis dan Inovatif Untuk Daerah

Pelantikan Pengurus GPII Rokan Hulu 2025-2028: Siap Jadi Mitra Kritis dan Inovatif Untuk Daerah

Rohul, Catatanriau.com - Pimpinan Daerah Gerakan Pemuda Islam Indonesia (GPII) Kabupaten Rokan Hulu masa bhakti 2025-2028 resmi dilantik dalam sebuah acara penuh khidmat dan semangat kebersamaan yang digelar di Ballroom Hotel Sapadia Pasir Pengaraian, Rabu (16/7/2025). Pelantikan tersebut dilakukan langsung oleh Sekretaris Umum GPII Provinsi Riau dan disaksikan oleh Wakil Bupati Rokan Hulu.

Acara ini turut dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora), Kepala Badan Kesbangpol, Kabag Umum dan Kesra Setda Rokan Hulu, serta pengurus dan anggota GPII dari berbagai kecamatan di Rokan Hulu.

Pelantikan ini di tandai dengan pembacaan surat keputusan dan penandatanganan berita acara pelantikan, menandai dimulainya perjalanan baru GPII Kabupaten Rokan Hulu dalam mengemban amanah umat, bangsa, dan negara

Dalam sambutannya, Sekretaris Umum GPII Provinsi Riau Zainuddin, ST menyampaikan bahwa organisasi ini lahir dari semangat perubahan dan pengabdian.

“Gerakan ini mencerminkan sifat pemuda yang dinamis, lincah, cekatan, dan rela berkorban demi cita-cita luhur bangsa,” ujarnya penuh semangat.

Ia juga menegaskan bahwa GPII dibentuk sebagai wadah strategis bagi generasi muda, yang disebut sebagai bunga bangsa, untuk tumbuh dan berkembang dalam nilai-nilai keislaman, serta berkontribusi menjaga keutuhan dan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Wakil Bupati Rokan Hulu, H. Syafaruddin Poti dalam sambutannya memberikan apresiasi tinggi atas pelantikan pengurus baru ini.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu, kami siap mendukung segala program dari GPII. Kami berharap kehadiran organisasi ini mampu membina dan mengarahkan generasi muda ke arah yang lebih baik,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua GPII Kabupaten Rokan Hulu, Rifky Arifi, SH yang di dampingi Sekretaris Syahroni Hasibuan menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh anggota yang telah memberikan kepercayaan kepadanya. Ia menilai pelantikan ini adalah momentum bersejarah bagi berdirinya GPII di Rokan Hulu.

"Hari ini adalah fakta sejarah. Kita akan menjadikan organisasi ini sebagai lokomotif gerakan positif dalam membangun masa depan daerah dan bangsa. Kami siap menjadi mitra kritis, mitra inovatif, dan mitra pembangunan bagi pemerintah daerah," tegas Rifky.

Ia juga mengajak pemuda, pelajar, dan mahasiswa untuk ikut berkontribusi dalam menciptakan perubahan positif bagi kemajuan Rokan Hulu. Dalam waktu dekat, GPII akan menggelar rapat kerja untuk menyusun program-program strategis yang akan dijalankan selama masa kepemimpinan.***

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index