Ketua Karang Taruna Desa Alahair Timur Apresiasi Kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Remaja

Jumat, 25 April 2025 - 21:48:23 WIB
Share Tweet Google +

Selatpanjang, Catatanriau.com – Pemerintah Desa Alahair Timur bekerja sama dengan UPT Puskesmas Alahair menyelenggarakan kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Remaja yang dilaksanakan di Kantor Desa Alahair Timur, Jalan H. Nordin, pada Jumat (25/04/2025).

Kegiatan ini turut didukung oleh Kader Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) Desa Alahair Timur yang ikut berpartisipasi dalam menyukseskan program tersebut.

Pemeriksaan kesehatan ini menyasar para remaja, khususnya yang masih duduk di bangku sekolah, dengan tujuan memantau dan menjaga kondisi kesehatan mereka secara berkala.

Kepala Desa Alahair Timur, Waluyo, S.Pd., menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada UPT Puskesmas Alahair atas terselenggaranya kegiatan yang dinilainya sangat positif ini.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada pihak UPT Puskesmas Alahair yang telah melaksanakan kegiatan ini. Ini sangat bermanfaat untuk anak-anak kita yang perlu mendapat perhatian khusus terhadap kesehatannya,” ujarnya.

Waluyo juga menekankan bahwa kegiatan tersebut bukan sekadar acara seremonial, tetapi merupakan bentuk nyata dari kepedulian dan kolaborasi dalam mendukung tumbuh kembang remaja di desa.

“Kegiatan ini adalah wujud kepedulian bersama terhadap para remaja, khususnya yang masih bersekolah. Kesehatan menjadi faktor penting dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, terlebih bagi remaja yang sedang giat menuntut ilmu sebagai generasi penerus bangsa,” tambahnya.

Di waktu yang sama, Ketua Karang Taruna Desa Alahair Timur, M. Amin Siregar, juga menyampaikan apresiasi tinggi atas terselenggaranya kegiatan tersebut.

“Saya mengapresiasi setinggi-tingginya kepada pihak kesehatan yang telah mengadakan kegiatan ini. Selain menunjukkan kepedulian terhadap kesehatan remaja sebagai generasi Zoomers, kegiatan ini juga menunjukkan kehadiran langsung tim kesehatan dalam memastikan kondisi anak-anak remaja di Desa Alahair Timur dalam keadaan baik,” ungkap Amin.

Sebagai Ketua Karang Taruna, Amin mengaku merasa senang dan berharap kegiatan serupa dapat dijadikan program rutin oleh pihak puskesmas.

“Program ini sangat penting, tidak hanya untuk orang tua tetapi juga bagi para remaja. Ini bisa membantu memantau pertumbuhan dan perkembangan mereka yang rentan terhadap berbagai penyakit. Berdasarkan pantauan di lapangan, pemeriksaan yang dilakukan meliputi pengukuran berat badan, tinggi badan, lingkar perut, dan tekanan darah. Ini sangat bagus sebagai langkah antisipasi terhadap stunting, kolesterol, dan penyakit lainnya. Saya berharap kegiatan ini bisa menjadi agenda rutin,” tutupnya.***

Laporan :  Dwi Kalek



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex