Siak, Catatanriau.com - Bertajuk Siak Run 2025, Komunitas Siak Runners akan menggelar lomba lari 2025, berlangsung di Kota Siak Sri Indrapura dengan menempuh jarak 5K. Ajang Siak Run 2025 ini digelar, selain menumbuhkan kesadaran masyarakat pentingnya menjaga kebugaran tubuh juga mengajak wisatawan untuk datang dan berwisata di kabupaten Siak.
Ketua Pelaksana event Siak Run 2025 Teguh Santoso mengatakan, even ini akan berlangsung pada 22 Juni 2025 mendatang, dengan kategori umum dan master (40thn keatas) Siak Run 2025 perdana digelar, berharap pesertanya ramai.
“Siak Run 2025 perdana kita selenggarakan dan terbuka untuk umum, silakan para komunitas runners baik yang ada di Siak maupun luar kabupaten Siak segera mendaftar,” ujar Teguh, ditemui di Siak, Selasa (22/4/2025).
Karena event ini memiliki kaitan wista dan olahraga titik startnya akan dimulai di depan Istana Siak merupakan ikon pariwisata Kabupaten Siak dan Provinsi Riau, kemudian nantinya runners akan mengelilingi kota siak serta melewati beberapa spot wisata menarik.
“Lari ini dapat meningkatkan kebugaran tubuh olahraga dan wisata juga dapat menarik minat wisatawan baik lokal maupun mancanegara untuk datang dan berkunjung ke Kabupaten Siak. Mereka olahraga sambil berwisata” sebut dia.
Ia menjelaskan kegiatan ini, akan melibatkan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ada di Kota Siak, mereka dapat menyajikan makanan dan minuman yang sehat sehingga menarik minat pengunjung untuk membeli.
“Kita nanti akan kerjasama dengan dinas terkait seperti Dinas Koperasi dan UMKM, Pariwisata, Diskominfo, pelaku usaha serta beberapa Perusahaan yang ada di Kabupaten Siak untuk mendukung event ini,” terangnya.
Mengikuti event ini cukup dengan membayar Rp175.000,- dan melakukan registrasi melalui link https://s.id/SiakRun5k2025 mulai tanggal 28 Maret s.d 15 Mei 2025. Peserta yang telah terdaftar akan mendapatkan racepack (jersey, bib, dan vitamin) yang dapat diambil pada tanggal 21 Juni 2025 di Panggung Siak Bermadah.
Disamping itu peserta juga akan mendapatkan medali pada saat finis, refreshment serta doorprize. Panitia juga menyediakan water station di Km 2.7 dan fotografer yang standby di beberapa titik untuk mengambil pose terbaik dari para runners.
“Ayo tunggu apalagi runners, segera daftarkan dirimu dan komunitasmu untuk mengikuti event Siak Run sekaligus berwisata ke Kabupaten Siak,” Imbuhnya.***
Laporan : Idris Harahap