Kampar Kiri, Catatanriau.com -Bhabinkamtibmas Desa Kuntu dan Desa Kuntu Darussalam, Bripka Yusri Omega, SH, terus aktif mendukung program prioritas Asta Cita yang diterapkan oleh Kapolri. Pada Selasa (15/04/2025) sekira pukul 11.00 WIB, Bripka Yusri melakukan sambang dan pengecekan ketahanan pangan di PT. Riau Sawit Indah, Desa Kuntu Darussalam, Kecamatan Kampar Kiri Kabupaten Kampar.
Kapolres Kampar AKBP Mirhadi M melalui Kapolsek Kampar Kiri Kompol M. Daud menyampaikan bahwa "Kegiatan sambang dan pengecekan ketahanan pangan ini merupakan bagian dari implementasi program Kapolri (PRESISI),"
"Kami terus mendorong personel di lapangan untuk menjalankan program PRESISI dengan baik, salah satunya dengan mendukung program Asta Cita terkait ketahanan pangan,"
"Bripka Yusri melakukan sambang ke lahan pertanian di PT. Riau Sawit Indah yang menanam jagung dengan luas lahan 2 hektar," ungkap Kompol M. Daud
"Lahan tersebut diperkirakan akan panen pada bulan Juni 2025,"
"Bripka Yusri juga mendapatkan informasi bahwa lahan tersebut dalam kondisi cukup baik meskipun mengalami kendala cuaca yang tidak menentu,"
"Namun, petani membutuhkan pupuk dan pestisida untuk mendukung pertumbuhan tanaman,"
"Selain melakukan pengecekan, Bripka Yusri juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas demi terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif,"
"Kami berharap kegiatan sambang dan pengecekan ketahanan pangan ini dapat meningkatkan Public Trust dan menciptakan Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Kampar Kiri," tutup Kompol M.Daud.
( Irwan Ocu Bundo).