Kodim 0322/Siak Peduli, Renovasi Gereja dan Pesantren di Kecamatan Tualang Dalam Rangka HUT TNI ke-79

Ahad, 22 September 2024 - 12:42:00 WIB
Share Tweet Google +

Siak, Catatanriau.com | Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 TNI, Kodim 0322/Siak menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan menggelar kegiatan Karya Bhakti dengan mernovasi plafon koridor perpustakaan atau lab komputer pesantren I'aantuth Thaliban KM 8 Perawang dan pengecatan pagar atau gedung Gereja GPI Pinang Sebatang di Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Riau, Ahad (22/09/2024).

Komandan Kodim (Dandim) 0322/Siak, Letkol Arh Riyanto Budi Nugroho M. Han, secara langsung meninjau kegiatan pengecatan gereja dan renovasi pesantren yang dilaksanakan oleh anggota Koramil 04/Perawang dan anggota Posmar AL, di bawah koordinasi Danramil 04/Perawang, Kpt Inf Bukti Sitepu.

"Kegiatan Karya Bhakti ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara TNI dengan masyarakat serta memberikan kontribusi nyata bagi lingkungan sekitar," imbuh Letkol Arh Riyanto Budi Nugroho M. Han.

Dikatakan Dandim, dengan merenovasi tempat ibadah dan pesantren, diharapkan, hal itu dapat memberikan kenyamanan bagi umat beragama dalam menjalankan ibadah serta mendukung kegiatan belajar mengajar di pesantren.

"Kegiatan ini tidak hanya bermanfaat bagi tempat ibadah dan pesantren, tetapi juga menjadi ajang untuk mempererat tali silaturahmi antar umat beragama. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat tumbuh rasa toleransi dan kerukunan hidup di tengah masyarakat," imbuhnya.

Dijelaskan Dandim, kegiatan ini merupakan wujud nyata dari upaya TNI dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Dengan adanya renovasi, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi kehidupan masyarakat, baik dari segi spiritual maupun sosial.

Sementara itu, Danramil Perawang Kapten Inf Bukti Sitepu menjelaskan saat ini untuk kegiatan renovasi plafon koridor perpustakaan atau lab komputer pesantren I'aantuth Thaliban sudah berhasil dikerjakan dengan presentasi 90 persen, dan besok akan dilaksanakan finishing.

"Sementara untuk pengecatan pagar atau gedung Gereja GPI di Kampung Pinang Sebatang sudah dilakukan dengan presentase 100 persen," tutupnya.***


Laporan : Idris Harahap



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex