PD Salimah Meranti Gelar Penyuluhan Kesehatan dan Tebar Hijab

Ahad, 08 September 2024 - 19:15:34 WIB
Share Tweet Google +

Meranti, Catatanriau.com | Dalam rangka meningkatlan pengetahuan dan kesadaran lansia untuk berperilaku sehat, Pengurus Daerah Salimah Kepulauan Meranti adakan Kegiatan Sekolah Lansia Salimah (SALSA).

Kegiatan bertajuk "Lansia bersama Salimah, Sehat dan Mandiri" tersebut dihadiri oleh 80 peserta dengan rangkaian kegiatan senam lansia, penyuluhan kesehatan dan tes kesehatan untuk para lansia.

Nengsih Purnama Sari selaku Ketua Salimah Meranti mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program unggulan dari departemen pendidikan yang bertujuan meningkatkan pengetahuan dan kesadaran para lansia untuk berperilaku sehat.

“Kegiatan Salsa ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran para lansia untuk berperilaku sehat dan dapat menjalani masa usia lanjut yang berkualitas seperti melaksanakan ibadah dengan baik, menerapkan pola hidup sehat dan membangun kamandirian”, sebut Nengsih.

Selain penyuluhan kesehatan, PD Salimah Meranti juga melakukan launching Gerai ole-ole Salimah Khas Meranti yang menjual berbagai olahan sagu dan hasil laut.

“Gerai ole-ole ini merupakan sarana pengembangan di bidang ekonomi, terdiri dari mie sagu, keripik uni balado, keripik ikan tenggiri, sahu rendang dan kerupuk udang”, sebut Nengsih.

Hadirnya gerai ole-ole salimah ini diharapkan dapat menjadi solusi masyarakat meranti untuk mengembangkan olahan sumber daya alam yang ada.

“Kehadiran gerai ini diharapkan dapat bermanfaat dan menjadi solusi yang dihadirkan ditengah masyarakat”, ujar Nengsih.

Kegiatan dilanjutkan dengan aksi tebar jilbab dan pakaian syar'i yang ditujukan untuk masyarakat umum.(Dwiki).



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex