Kapolres Kuansing Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Pembentukan KPPS Untuk Menghadapi Pemilu Tahun 2024

Kamis, 07 Desember 2023 - 15:13:41 WIB
Share Tweet Google +

Kuansing, Catatanriau.com | Kapolres Kuansing hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Pembentukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk Pemilihan Umum Tahun 2024 bertempat di Hotel Angela Kabupaten Kuansing, Kamis (07/12/2023) Pukul 09.45 WIB.

Rapat koordinasi tersebut dihadiri oleh Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K.,M.H, Ketua KPUD Kab. Kuansing Irwan Yuhendi,ST, Komisioner KPUD Kab. Kuansing Wigati Iswandhidiari. S.T,M.M, Komisioner KPUD Kab. Kuansing Yeni Gusneli,S.Pd, Komisioner KPUD Kab. Kuansing Wawan Ardi,S.Psi, Komisioner Bawaslu Kab. Kuansing Sdr. Ade Indra Sakti,SE dan PPK Se-Kabupaten Kuansing.

Kapolres Kuansing, AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K, M.H., menyampaikan "Kami sudah mempersiapkan Personel untuk mengamankan tahapan-tahapan Pemilu tahun 2024, Kami sudah mempersiapkan Aplikasi DLK untuk lokasi TPS dan mengetahui siapa-siapa personil yang pam dan diperbantukan oleh Linmas, Polres Kuansing bersinergritas dengan stakeholder Terkait untuk mengamankan pemilu tahun 2024,"

"Polres Kuansing Siap mengamankan perekrutan PPS Tingkat Desa dengan koordinasi dengan bhabinkamtibmas dan PPK, tanggal 13-16 Januari 2024 yatu jadwal percetakan Surat Suara untuk Kabupaten Kuansing, dan kami sudah mempersiapkan Personil untuk pengamanan terhadap surat suara, sekarang kita sudah memasuki tahapan ke-7 yaitu masa Kampanye, mari bersama-sama kita untuk menjaga kamtibmas Kabupaten Kuansing guna menjaga pemilu yang damai, lancar, aman dan sejuk," ucap Kapolres Kuansing.

"Kami akan mendukung secara penuh terhadap Pemilu tahun 2024 nantinya dan kami meminta bantuan kerja samanya dengan stakeholder terkait agar bekerja sama dalam melaksanakan pengamanan Pemilu 2024," tutup Kapolres mengakhiri.(Ayub).

Sumber: Humas Polres Kuansing



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex