Babinsa Koramil 04/Perawang Giat Surveilence Bersama Tim URC Antisipasi PMK di Kampung Teluk Rimba

Selasa, 28 November 2023 - 11:51:15 WIB
Share Tweet Google +

Siak, Catatanriau.com | Serda Deddy H Babinsa Koramil 04/Perawang Kodim 0322/Siak melaksanakan kegiatan surveilence bersama tim unit reaksi cepat (URC) dalam rangka pengendalian dan penanggulangan penyakit mulut dan kuku (PMK) terhadap hewan ternak di Kampung Teluk Rimba, Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak, Riau, Selasa (28/11/2023) sekira pukul 08.30 WIB.

"Kita menyambangi ternak milik warga untuk mensosialisasikan tentang PMK hewan ternak dan cara mengantisipasinya, dan sosialisasi kita lakukan bersama Dokter Hewan setempat yakni Drh Supri," ujar Serda Deddy H.

Kemudian kata dia, pada pukul 09.15 WIB kegiatan surveilen terhadap sapi selesai dilaksanakan dalam keadaan aman dan kondusif.***
 

Laporan : Idris Harahap 


 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex