MENU TUTUP

Jaga Sitkamtibmas Kondusif Selama Lebaran, Polres Siak Sebar Seluruh Personil

Kamis, 05 Mei 2022 | 13:36:17 WIB Dibaca : 870 Kali
Jaga Sitkamtibmas Kondusif Selama Lebaran, Polres Siak Sebar Seluruh Personil

SIAK, CATATANRIAU.com | Setelah 2 tahun terakhir adanya larangan mudik bagi masyarakat dikarenakan dalam kondisi pandemi, tahun ini pemerintah membuka ruang bagi seluruh masyarakat untuk dapat merayakan lebaran dengan leluasa dan diperbolehkan untuk mudik dengan persyarakat tetap menjaga protokol kesehatan dan sudah di vaksin lengkap. 

Kabupaten Siak dengan jumlah penduduk 460 ribu jiwa dengan mayoritas umat muslim juga tidak luput dari kebiasaan mudik, beberapa perantau juga ikut melakukan mudik ke wkampung halaman, diantaranya ke pulau jawa dan juga ke beberapa provinsi di sumatera dianataranya Sumatera barat, sumatera utara dan Sumatera selatan sehingga banyak pemukiman penduduk yang kosong dan ditinggalkan. 

Untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban selama lebaran, Polres Siak berupaya melakukan pelayanan terbaik dimana dengan menghadirkan personil Polri ke tengah pemukiman dan wilayah yang dianggap menjadi pusat kerawanan terjadinya gangguan dan tindak pidana, diantaranya melakukan kegiatan patroli rutin ke rumah-rumah pemukiman yang ditinggalkan, melakukan sambang ke penduduk yang merayakan lebaran untuk melakukan himbauan kamtibmas, pengamanan di tempat umum, wisata dan keramaian, pengaturan lalu lintas dan penempatan personil di pelabuhan kapal/fery. 

Selain personil Polri yang berseragam, Polres Siak juga menurunkan personil yang tidak berseragam untuk melakukan kegiatan penyelidikan sehingga menutup ruang kesempatan bagi pelaku kejahatan untuk melakukan kejahatan, Seluruh personil intelijen kita turunkan dari Polres sampai Polsek dengan bantuan dan memberdayakan jaringan-jaringan intelijen dalam melakukan deteksi dini terjadinya gangguan kemaanan, yang didasarkan pada analisis perkiraan hasil mapping terhadap lokasi/tempat, waktu, kegiatan dan orang yang dianggap rawan akan terjadinya gangguan kamtibas, Ungkap Iptu Dr.Raja Kosmos P.SH.MH Kasat Intelkam Polres Siak ke pewarta, 

Tidak hanya mendeteksi gangguan kamtibmas, namun para personil juga melakukan pemantauan terhadap ketersedian kebutuhan pokok dan harga pasarannya, serta pemantauan ketersedian stok BBM, sehingga masyarakat bisa aman dan nyaman lanjut Kasat Intelkam Polres Siak. 

Dari pantauan seluruh kesatuan Polres Siak, terlihat setiap hari dengankekuatan penuh disetiap Mapolsek tetap melakukan apel kesiapan begitu juga di Polres, selain itu juga di Pos-pos pengamanan dan pelayanan dengan penjagaan 24 jam dengan menyediakan fasilitas Vaksinasi bagi masyarakat yang belum vaksin 1,2 dan Bosster. 

Kegiatan ini mendapat apresiasi yang luar biasa dari masyarakat, Sdr. Midun saat disambangi pewarta  dan petugas mengucapkan terimakasih kepada Bapak Kapolres Siak atas kehadiran Polisi ditengah-tengah masyarakat yang menghadirkan rasa nyaman dan aman selama lebaran, terimakasih pak Kapolres dan seluruh personilnya semoga dilimpahkan pahala, ungkapnya.***


Idris Harahap



Berita Terkait +

Sasar Sopir Lintas Provinsi, Polsek Bandar Sei Kijang Terus Sosialisasikan Saber Pungli

26 September Batas Pendaftaran Cakades Pilkades Pelalawan 2021

Dalam GSSB Ke 91 Provinsi Riau, Wagubri: Kekuasaan & Kemuliaan Hanya Milik Allah  

Upaya Pencegahan Covid-19, Polsek Pangkalan Kuras Berikan Himbauan di Masjid

Babinsa Koramil 03/Minas Gencarkan Sosialisasi Bahaya Narkoba di Kp.Muara Kelantan

Sukseskan Pemilu 2024, Lapas Pasir Pengaraian dan Disdukcapil Rohul Lakukan Perekaman E-KTP Warga Binaan

Peringati Hari Sampah Nasional 2019, Kecamatan Sungai Apit dan Upika Aksi Goro Bersama.

Bantu Petani Bajak Sawah Sambil Ngopimas, Polsek Bungaraya ajak Masayarakat Ciptakan Pemilu Aman, Damai dan Berintegritas

Penutupan Akses Jalan Operasional PT Serikat Putra Kapolres : Polsek Bunut Sudah Lakukan Mediasi

Polsek Koto Gasib Gelar Sosialisasi Penerimaan Polri T.A 2025 di SMA Negeri 1 Koto Gasib

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan

4

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

5

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

6

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba