MENU TUTUP

Polsek Kerumutan bersama Babinsa Lakukan Pengamanan Vaksinasi di Desa Bukit Lembah Subur

Sabtu, 23 April 2022 | 14:06:54 WIB Dibaca : 1102 Kali
Polsek Kerumutan bersama Babinsa Lakukan Pengamanan Vaksinasi di Desa Bukit Lembah Subur

PELALAWAN, CATATANRIAU.com | Dalam rangka mendukung program vaksinasi nasional yang dilakukan pemerintah, TNI dan Polri akan terus bersinergi dan berkomitmen memberikan pengawalan dan pengamanan.

Kali ini Bhabinkamtibmas Desa Bukit lembah Subur, Kec. Kerumutan, Kab. Pelalawan, Brigadir Dicky Fatoni bersama Babinsa memberikan pengamanan dan pendampingan kegiatan vaksinasi covid-19 untuk masyarakat umum, lansia, pelayanan public, dan guru yang dilaksanakan di Desa Bukit lembah Subur, Kec. Kerumutan, Kab. Pelalawan, Sabtu (23/04/2022) Pagi.

Pengamanan ini dilakukan agar kegiatan penyuntikan vaksin covid-19 tahap I, II, dan III ini dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Pengamanan dilakukan mulai awal hingga akhir kegiatan yakni dari tahap pendaftaran, screening atau pemeriksaan riwayat kesehatan, penyuntikan vaksin dan observasi pasca pemberian vaksin.

Kapolres Pelalawan AKBP Guntur Muhammad Tariq, S.I.K. melalui Plh Kapolsek Kerumutan Ipda Ahmad Fauzi Menara, S.pd menjelaskan kegiatan vaksinasi ini melibatkan petugas dari Puskesmas Kerumutan.

“Jadi setiap ada kegiatan vaksinasi covid-19 akan kami lakukan pengamanan Selain itu, TNI-Polri juga rutin menggelar vaksinasi untuk masyarakat,” jelas Ipda Menara.

“Pengamanan dimaksudkan agar masyarakat merasa aman dan nyaman saat mengikuti vaksin dan tidak perlu takut dalam menerima suntikan tersebut,” tutup Ipda Menara.( irwan)


 



Berita Terkait +

MTQ ke XXII 2022 Tingkat Kabupaten Siak Resmi di Buka Bupati Siak

Sertu Venus Luberto Bentu Warga Kurang Mampu Dengan Masuk Dapur di Kampung Perawang Barat

Jaga OVN  Serma Muhammad Nasir & Serda Parjuni Giat Patroli Driling di Lokasi PT PHR Minas

Kapolsek Minas Laksanakan Safari Solat Jumat Sekaligus Bersilahturahim Dengan Tokoh Agama di Kecamatan Minas

Kapolres Kampar Tinjau Langsung Pemadaman Karhutla di Desa Karya Indah

Sholat Shubuh Berjamaah, Polres Rohul Wujudkan Kamtibmas Aman Menuju Pemilu Damai 2024

Kapolres Kampar Gelar Upacara Sumpah Pemuda Ke-95 Di Halaman Mapolres Kampar

Penguatan Binter SKK Migas Serka R.Girsang & Kopda AKP Hutagalung Patroli di Area 3 PT PHR Minas

Salurkan Zakat Tahap 3 Di Dayun, Alfedri yakin Pengumpulan Zakat Tahun Ini Sesuai Target

Bupati Inhil Tetapkan Penanganan Pasien Covid-19 Dengan Isolasi Terpadu Di Islamic Center

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

2

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

3

Pastikan Peringatan May Day Aman, Kapolres Pelalawan Hibur Para Buruh

4

Satres Narkoba Polres Inhu Ringkus Pengedar 4,46 gram Sabu di Kecamatan Lirik

5

Serah Terima Konstruksi Tepat Waktu, PT Adhi Jalintim Riau Resmi Memulai Masa Layanan

6

Daftar Pertama, Dr.Afni: Saya Kader Nasdem