MENU TUTUP

Open Turnamen Voly Ball Cup I Dusun Pintu Angin Secara Resmi Ditutup Kades RTB

Kamis, 03 Februari 2022 | 21:35:07 WIB Dibaca : 1594 Kali
Open Turnamen Voly Ball Cup I Dusun Pintu Angin Secara Resmi Ditutup Kades RTB

ROHUL, CATATANRIAU.com | Open Turnamen Voly Ball Cup I Dusun Pintu Angin Tahun 2022 Desa Rambah Tengah Barat (RTB) Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) secara resmi di tutup oleh Kepala Desa (Kades) RTB. Rabu (02/02/2022).

 

Penutupan open turnamen ini di tandai dengan pelepasan balon yang di lakukan oleh Kepala Desa (Kades) RTB Sofian Dly yang di dampingi oleh Ketua Pemuda Dusun Pintu Angin Sudiono Nst Dan Ketua BPD Desa RTB Bismar Nst.

 

Acara open turnamen ini terlaksanakan dengan sukses sejak awal hingga akhir, yang tentunya berkat kerjasama yang solid antar Pemuda dan Masyarakat Dusun Pintu Angin yang sinergi dan kompak semua, sehingga turnamen tersebut berjalan sesuai harapan.

 

Penutupan Open Turnamen Voly Ball Cup I Dusun Pintu Angin ini diakhiri dengan pertandingan Final yang dilakukan antara Pj.Junior Vs Sialang Jaya yang hasilnya juara 1 diraih Pj.Junior dan Juara 2 diraih Desa Sialang Jaya.

 

Kepala Desa Rambah Tengah Barat Sofian Dly mengucapkan memberikan apresiasi kepada Ketua Pemuda dan Ketua Panitia serta kepada seluruh panitia penyelenggara turnamen yang tanpa lelah bekerja dari awal pembukaan sampai penutupan, mereka bekerja dengan penuh rasa tanggung jawab juga tanpa pamrih.

 

"Mudah-mudahan open turnamen voly ball Cup I Dusun Pintu Angin ini jadi acara tahunan di Dusun Pintu Angin  dan akan berkelanjutan di tahun 2023," ujarnya.

 

Ditambahkan, Kades yang ramah dengan masyarakat ini menyebutkan selama berlangsungnya kegiatan Open turnamen panitia juga menerapkan protokol kesehatan melihat kondisi saat ini masih dalam kondisi Covid-19.

 

Sementara itu Ketua Pemuda Dusun Pintu Angin Sudiono Nst Menyampaikan dalam kata sambutannya turnamen ini sudah berjalan hampir dua bulan lamanya yang di ikuti oleh 52 Club voly ball yang ada di kabupaten Rohul.

 

"Hampir selama dua bulan ini kita mengadakan Open turnamen, hampir setiap sore kita adakan pertandingan kami atas nama ketua pemuda sekaligus mewakili ketua panitia, kami minta maaf jika ada kesalahan atau sambutan kami selaku panitia kurang berkenan," ucapnya.***


E S Nst



Berita Terkait +

Antisipasi Peredaran Narkoba, Serka Risman Girsang Komos Bahaya Penyalahgunaan Narkoba di Sungai Selodang

Silaturahmi Ketua DPRD Sabarudi ke Rumah Dinas Wako Pekanbaru Muflihun

Sambangi Tempat Umum, Polsek Minas Gelar Giat Public Adrees, Imbau Masyarakat Patuhi Prokes Covid-19

Dzikir Kebangsaan yang dilaksanakan GP Ansor dan Banser Berlangsung Aman

Polsek Minas Sinergitas Dengan Koramil & Satpol PP Laksanakan Yustisi Penertiban Prokes

Inisiatif Polsek Kelayang Peduli Bantu Perbaikan Rumah

Cegah COVID-19 Polsek Bandar Seikijang Himbau Masyarakat Taati Protokol Kesehatan

Bupati Rohul Bersama Forkopimda Meninjau Gedung Dan Kantor Tempat Isolasi Terpusat

Pastikan Tahapan Pemilu 2024 Berjalan Aman, Bersama Upika Dan Pihak Terkait, Danramil Minas Lakukan Pengecekan Gudang Logistik

Polsek Kerumutan Patroli Bersama Cek Embung Antipasi Karhutla

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Harimau Sumatera Ditangkap Usai Terkam Pekerja di Pelalawan, BBKSDA Riau Tingkatkan Patroli

2

Mahasiswa Tolak Revisi UU TNI: Ancaman Bagi Demokrasi dan Supremasi Sipil

3

Puluhan Pemuda Geruduk PT SLS, Kantor Disegel Akibat Dugaan Ketidakpedulian Perusahaan

4

Dugaan Pelecehan di SMA Negeri 02 Tebing Tinggi Timur: Oknum Kades dan Guru Disorot, Polisi Diminta Bertindak

5

Kapolres Pelalawan Himbau Pemudik Prioritaskan Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline 110

6

Dewan Ridho Rizki dan PAC PP Minas Gelar Aksi Berbagi Takjil, Jalin Silaturahmi dan Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas