MENU TUTUP

Ketua HM-RTB Ajak Masyarakat Agar Jangan Ragu & Takut Untuk Divaksin

Senin, 09 Agustus 2021 | 18:58:08 WIB Dibaca : 1336 Kali
Ketua HM-RTB Ajak Masyarakat Agar Jangan Ragu & Takut Untuk Divaksin

Laporan : E.S Nst


ROHUL, CATATANRIAU.com |  Himpunan Mahasiswa Rambah Tengah Barat (HM-RTB) Desa Rambah Tengah Barat, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan hulu (Rohul) mengajak masyarakat terutama warga masyarakat Desa RTB tidak ragu untuk menerima vaksin Covid-19.

 

Hal itu disampaikan oleh Ketua HM-RTB Sahrul Gunawan Dly saat dirinya usai melaksanakan suntikan vaksin Covid-19 dari tenaga medis Puskesmas Rambah, Senin 09/08/2021 Pagi.

 

Sahrul mengungkapkan bahwa masyarakat harus percaya kepada pemerintah terkait program vaksinasi Covid-19 ini.

 

"Kiita harus percaya sama pemimpin kita, kita harus percaya sama pemerintah, tidak mungkin pemerintah melakukan hal yang drama atau sandiwara di depan jutaan masyarakat Indonesia," ujarnya.

 

Sahrul juga mengajak warga masyarakat agar tidak ragu dan takut lagi dalam menerima vaksin Covid-19, yang menjadi salah satu senjata untuk melindungi diri.

 

"Buat semua warga  masyarakat yang selama ini merasa ragu untuk di vaksin, Tidak usah ragu lagi. Ayo sama-sama kita ikuti program vaksin ini, karena memang ini adalah salah satu senjata kita juga untuk kita melindungi diri kita, melindungi keluarga kita," Ajak Sahrul.

 

Ketua HM-RTB ini juga menghimbau masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, meski nantinya telah menerima vaksin Covid-19.

 

"Bila seandainya sudah divaksin, tetap patuhi protokol kesehatan, itu paling penting, jadi tidak usah takut dan ragu untuk di vaksin, karena saya juga sudah divaksin dan saya merasa tidak ada efeknya," Ucapnya.

 

Dari pengakuan Ketua HM-RTB bagi masyarakat penerima suntikan vaksin ini tidak sulit, tidak sakit, dan prosedurnya juga sangat mudah, untuk itu, sosialiasi vaksinasi nasional perlu terus digaungkan mengunakan bahasa yang sederhana dan komunikatif yang berkembang di masyarakat agar mudah diingat.

 

"Oleh karena itu, selain didorong dengan kampanye manfaat vaksin dan dampak pandemi, perlu juga mengunakan bahasa gaul untuk mengantikan kalimat-kalimat baku yang berkaitan dengan ajakan vaksinasi covid-19," Ujar Sahrul.***


 



Berita Terkait +

Secara Virtual, Pj Bupati Kampar Pimpin Langsung Sertijab Pj Sekda Kampar Dari Ahmad Yuzar Ke Ramlah

Kapolres Kampar Beri Arahan Saat Tinjau Pos PPKM Desa Lubuk Agung Kec. XIII Koto Kampar

Ngopi Bareng PBB , Kapolsek Pasir Penyu Serukan Pilkada Bermartabat

Dampak Corona, Bapenda Riau Bebaskan Denda Pajak Kendaraan Bermotor

Atlet Pelalawan Athallah Ahza Sumbang Medali Emas dan Perunggu di PON XXI Aceh-Sumut 2024

Gelar Pasar Murah di Rumbai, Warga: Alhamdulillah Semoga PHR Mendapat Berkah

Dibawah Guyuran Hujan, Polda Riau Inisiasi Doa Bersama Untuk Tragedi  Kanjuruhan

Pastikan Berjalan Dengan Optimal, Kapolres Rohul Melakukan Pengecekan Di Pos PAM Simpang TB Desa Puo Raya

Peduli Warga Kurang Mampu, Koramil 03/Minas Kembali Lakukan Giat Babinsa Masuk Dapur di Kampung Muara Kelantan 

Ditreskrimum Polda Riau Rajin Bantu Rakyat Miskin; Ketua KNPI Riau Bilang ini, Sungguh Terharu!

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan