MENU TUTUP

Wabup Inhil Terima Kunjungan Dari FPK Provinsi Riau, Begini Pesannya

Ahad, 25 Juli 2021 | 23:49:54 WIB Dibaca : 1242 Kali
Wabup Inhil Terima Kunjungan Dari FPK Provinsi Riau, Begini Pesannya

Laporan : Muhji


INHIL, CATATANRIAU.com | Wakil Bupati H.Syamsuddin Uti yang juga ketua Pembina Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Inhil menerima Audiensi Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Provinsi Riau diruang rapat lantai 1 Kantor Bupati Inhil Jl.Akasia No.1, Jum'at (23/7/2021) siang.

 

Kunjungan pengurus FPK Provinsi yang terdiri dari H.Pahmijan, M.Pd sebagai Koordinator Bidang Pendidikan, DR.Santoso Almatehesi, S.S, M.Si sebagai Wakil Ketua Bidang Ideologi dan Pembauran dan Drs.Eva Firman, AZ MH, M.Kom sebagai Wakil Sekretaris.

 

Sementara itu, yang turut mendampingi Ketua Pembina FPK Inhil H.Syamsuddin Uti, Ketua FPK H.Zaini Awang, Kepala Kesbangpol beserta Staf, Bappeda dan beberapa Pengurus FPK Inhil.

 

Adapun tujuan kedatangan FPK Provinsi Riau ke Kabupaten Indragiri Hamparan Kelapa Dunia untuk mensosialisasikan kegiatan FPK yang sudah dilakukan Provinsi Riau serta Pengembangan SDM.

 

Ketua Dewan Pimpinan FPK Inhil H.Syamsuddim Uti dalam arahannya pada kesempatan tersebut mengucapkan selamat datang dengan menyambut baik dan berterima kasih atas kunjungan para Pengurus FPK Provinsi Riau ke Kabupaten Indragiri Hilir, Mengingat saat ini masa Pendemi Covid-19 wabup pun meminta maaf jika dalam penyambutan tidak sesuai dengan yang diharapkan.

 

“Semoga kunjungan ini membawa berkah dan diridhoi Allah SWT mengingat Kabupaten Inhil merupakan kabupaten yang heterogen dan juga bisa di sebut miniatur Indonesia. Karena, semua suku ada di Inhil,”ujar wabup.

 

Wabup juga mengatakan dengan adanya FPK di Inhil ia merasa sangat penting dan perlu untuk memperkuat dan selalu menjaga persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia khususnya di Kabupaten Inhil ini. Karena, setiap permasalahan harus ada komunikasi yang lancar antar kemlompok sehingga mengurangi gesekandi tengah-tengah masyarakat.

 

“Tentunya dengan kehadiran FPK Provinsi Riau ke Inhil  diharapkan dapat terjalin komunikasi yang erat dan lancar antara pengurus FPK Provinsi Riau dengan Kabupaten Inhil,”kata H.Syamsudin Uti.

 

Pada pertemuan tersebut juga dilakukan pertukaran Cendramata dan penyerahan bingkisan atau oleh-oleh kepada 3 orang Pengurus FPK Provinsi Riau yang diserahkan lansung Ketua Pembina FPK Inhil H.Syamsuddin Uti. ***


 



Berita Terkait +

Ops Patuh, Satlantas Polres Inhu Pasang Spanduk Peringatan di Titik Rawan Lakalantas

Polda Riau Bantu Paket Sembako Pada Masyarakat Terdampak Langsung Covid 19

Peduli Korban Bencana Alam Sumatera Barat, FK. BUMI Perawang Lakukan Aksi Penggalangan Dana

Polsek Bandar Seikijang Sosialisasi AKB di Pasar Rakyat Bandar Seikijang

BDPN dan PT PNM Cabang Pekanbaru Tanam 7.000 Pohon Mangrove dalam Peringatan Hari Mangrove Sedunia

Kapolsek Langgam Dampingi Kapolres Pelalawan Tinjau Giat Vaksinasi

Kunker, Wabup Rohul: Ingatkan Aparatur Untuk Memberikan Pelayanan Terbaik Bagi Masyarakat

Kopwar Tinta Mas Gelar Kegiatan Pelatihan Kewirausahaan Bagi Wartawan

44 Personil Polres Rohul Naik Pangkat, Ini Pesan AKBP Pangucap Priyo Soegito, SIK.MH

Acara Silaturahmi Bersama H Herman & Ibu Yuliantini di Kecamatan Tanah Merah

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan