MENU TUTUP

Disdik Riau Ingatkan Sekolah Jangan Sampai Ada Kerumunan Saat Pengumuman Kelulusan PPDB Nanti

Rabu, 07 Juli 2021 | 21:25:52 WIB Dibaca : 1229 Kali
Disdik Riau Ingatkan Sekolah Jangan Sampai Ada Kerumunan Saat Pengumuman Kelulusan PPDB Nanti

Laporan : Idris Harahap


PEKANBARU, CATATANRIAU.com | Pengumuman kelulusan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMA/SMK Negeri di Riau resmi diumumkan, Rabu (7/6/2021). Pengumuman hasil kelulusan PPDB dilakukan secara online melalui website masing-masing sekolah.

 

Namun bagi orang tua yang tidak bisa mengakses internet, karena keterbatasan perangkat atau tidak memiliki kuota, pihak sekolah juga sudah menempelkan pengumuman nama-nama siswa yang lulus seleksi.

 

Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Dr Yusri, M.Pd, Rabu (7/7/2021) mengingatkan kepada pihak sekolah agar mengasawi para orang tua dan calon peserta didik yang datang sekolah. Sekolah diminta agar tidak ada kerumunan di sekolah saat pengumuman kelulusan PPDB ini.

 

"Kami sudah mengirimkan surat pemberitahuan ke sekolah agar protokol kesehatan jangan sampai diabaikan, tidak boleh ada kerumunan di sekolah," katanya.

 

Setelah itu hasil penerimaan PPDB SMA/SMK negeri di Riau akan diumumkan, bagi yang dinyatakan lulus, barulah mereka diminta untuk melakukan pendaftaran ulang pada 8 - 9 Juli 2021. 

 

Setelah seluruh peserta yang lulus selesai mendaftar ulang, mereka akan mengikuti kegiatan pengenalan lingkungan sekolah atau masa orientasi siswa baru yang akan dilaksanakan 10 - 11 Juli 2021.

 

"Setelah itu baru lah mereka mulai mengikuti proses belajar mengajar, kita jadwalkan 12 Juli itu hari pertama masuk sekolah di Riau untuk tahun ajaran baru ini," katanya.***


 



Berita Terkait +

Pentingnya Refleksi Diri Menuju Guru Profesional Pada Abad 21, Oleh : Paramita Rahayu

SMP Negri 6 Kandis Duduki Peringkat Terbaik 1 Nasional Sekolah Ramah Anak

Ditaja Sangat Meriah! SDN 04 Minas Gelar Pesta Siaga Dan Bazar Siaga

Siswa SMP N 5 Minas Terpilih Wakili Siak Ikuti Jamda Pramuka Riau Tahun 2021 di Pekanbaru

Selaraskan Kurikulum Dengan Industri, SMK N 1 Minas Taja Koordinasi Jejaringan Industri

Prilaku Seronok Siswa Siswi Saat Merayakan Kelulusan Sekolah di Rohul

Sebanyak 18 Ponpes di Kampar Terima Rp 635 Juta Bantuan Operasional

SMPN 3 Minas Raih Juara Satu Tingkat Kecamatan Lomba Berbalas Pantun Dalam Rangka Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63

Sempena HUT PGRI Ke-74 Bupati Siak Ikuti Giat Jalan Santai

Manfaatkan Barang Bekas, SMP N 1 Kandis Wujudkan Pustaka Alam Bina Cemerlang

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Waduh....., Laka Tunggal Mobil Avanza Tabrak Bundaran Tugu Bono

2

Tak Terima Nama Bathin Dan Masyarakat Bomban Mineh Dicatut, H M Bungsu DJ Minta Pihak F.SPTI - K.SPSI Sampaikan Klarifikasi

3

Happy Pound Saturday 120 Peserta Pertama dan Terbesar se-Riau Dengan Didukung Berbagai Sponsor

4

Sambut HUT TNI Ke-78, Kodim 0322/Siak Taja Bhakti Sosial Kesehatan

5

Giat Minggu Kasih, Polsek Minas Sambangi Greja GPDI Agape Delima di Minas Barat Berikan Pengamanan & Serahkan Bantuan Sembako

6

3 Pelaku Judi Togel Diamankan Tim Macan Kampar Satreskrim Polres Kampar