MENU TUTUP

Dinas PU Provinsi Riau Lakukan Peninjauan, Terkait Wacana Pembangunan Jalan Di 3 Kelurahan

Selasa, 27 Maret 2018 | 17:14:52 WIB Dibaca : 3041 Kali
Dinas PU Provinsi Riau Lakukan Peninjauan, Terkait Wacana Pembangunan Jalan Di 3 Kelurahan


KANDIS-Sebuah kabar gembira dan harapan yang akan ditunggu oleh masyarakat tentunya, terkait akan adanya wacana pembangunan jalan di tiga kelurahan di Kecamatan Kandis. Dimana ketiga kelurahan tersebut yaitu kelurahan Simpang Belutu, kelurahan Kandis Kota dan Kelurahan Telaga Sam-Sam.

 


Dimana pada Selasa pagi ini, pihak Dinas PU Provinsi Riau bersama Camat Kandis Irwan Kurniawan S.Sos MM, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Siak serta lurah hadir meninjau langsung lokasi jalan yang akan segera dibangun dengan menggunakan dana APBD provinsi Riau tersebut.

 

"Kita sangat berterima kasih kepada pihak Dinas PU Provinsi Riau Pak Imam dan Kabidnya Pak Hardiansyah yang telah datang meninjau lokasi jalan yang akan dibangun. Ini merupakan aspirasi dari Bapak Tengger Sinaga yang mana sebelumnya sempat kita sampaikan kepada beliau. Dan hari ini kami turun bersama mereka meninjau  lokas. Dan kita berharap, pada tahun ini bisa segera direalisasikan," kata Camat Kandis Irwan Kurniawan S.Sos MM kepada media ini.

 

 

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Siak Hendri Pangaribuan dari partai PDI Perjuangan juga mengatakan kalau ini merupakan aspirasi dari anggota DPRD Provinsi Riau dari partai yang sama yaitu PDI Perjuangan Tengger Sinaga.

 


"Ini merupakan sebuah aspirasi dan usulan yang dilakukan oleh bapak Tengger Sinaga selaku anggota DPRD Provinsi Riau dari partai PDI Perjuangan untuk Kecamatan Kandis. Dimana sebelumnya volume jalan yang diusulkan hanya 900 meter, namun setelah pihak Dinas PU Provinsi Riau turun, bertambah lagi volumenya menjadi 2100 meter jadi totalnya ada 3000 meter. Kita berharap dapat direalisasikan seperti apa yang diharapkan,"jelasnya.

 


Dengan adanya usulan yang dilakukan anggota DPRD, baik Kabupaten dan Provinsi, pembangunan di Kecamatan Kandis dapat diharapkan bisa terealisasi dengan baik. Sehingga fisik sebuah pembangunan dapat terlihat dengan nyata dan dapat dirasakan oleh masyarakat. Apalagi ditengah rasionalisasi anggaran saat ini.



Berita Terkait +

Jalan Rangau KM 3 Memakan Korban, Dua Pengendara Sepeda Motor Meregang Nyawa Setelah Alami Laka

JUBIR Covid-19 Rohul Ajak Tim Gugus Tugas Untuk Lebih Tingkatkan Penjagaan Posko Disetiap Perbatasan

Tingkatkan Kenyamanan Beribadah, Masyarakat Desa Kompe Berangin Goro Perbaikan Sarana dan Prasarana Masjid Jami' Taqwa Desa Kompe Berangin

Polsek Lirik Anjangsana Kerumah Purnawirawan Polri Sempena Hari Bhayangkara ke-77

Sempena Harla Pancasila, Ketua PAC PP Bangkinang Kota ; Mari Kita Ingat dan Pahami Kembali Butir Falsafah dan Dasar Negara Kita

Peringati HBN Ke-73, Wabup Ajak Berjuang Melawan Covid-19 Dan Galakan Vaksin

Serda Mulyadi Himbau Penumpang Tetap Memakai Masker Diluar Rumah

Babinsa Koramil 04/Perawang Ajak Warga Binaan di Kampung Buatan Dua Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Cara Berpatroli

Pos Pam Polsek Ukui Buka Gerai Vaksin Layani Masyarakat Mudik

Jelang Idul Adha, Petugas Mulai Periksa Kesehatan Hewan Qurban di Riau

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

PT RPI Disinyalir Eksekusi Kebun Sawit Masyarakat Tanpa Mufakat, Ini Kata Humasnya!

2

Nekat! Curi Sarang Burung Walet Anggota Polisi Pelaku di Hajar Massa

3

Kontingen Kecamatan Minas Optimis Boyong Prestasi Pada Gelaran POPDA Se-Kabupaten Siak Tahun 2024

4

PDIP dan PKB Memiliki Histori, M Shohibul Ahsan, SE Daftar Calon Wakil Bupati Pelalawan Ke PDIP

5

Seluruh Kader Demokrat Inhu Dukung Ketua DPC Adila Ansori Maju Pilkada Inhu 2024

6

Pj Bupati Kampar Lepas Jenazah Khairul Amri Kepala Desa Batu Lagka Kecil Kec. Kuok ke Peristirahatan Terakhir