MENU TUTUP

Titik Hotspot Kembali Terpantau di Area PT CPI Minas, Ini Hasil Pengecekan Oleh Polsek Minas

Ahad, 21 Februari 2021 | 10:29:02 WIB Dibaca : 1763 Kali
Titik Hotspot Kembali Terpantau di Area  PT CPI Minas, Ini Hasil Pengecekan Oleh Polsek Minas Titik Hotspot Kembali Terpantau di GS 2 & GS 3 PT CPI Minas, Berikut Ini Hasil Pengecekan Oleh Polsek Minas


SIAK, CATATANRIAU.COM | Titik hospot pada Aplikasi Dashboard Lancang Kuning Polda Riau kembali menujukkan titik panas di wilayah Kampung Minas Barat dan Kelurahan Minas Jaya, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, Ahad (21/02/2021) sekira pukul 09.00 WIB pagi tadi.

 

 

 

Guna melakukan verifikasi terkait hal itu, PLT Kapolsek Minas AKP M Simanungkalit SH melalui Bhabinkamtibmas Kampung Minas Barat Bripka I Ketaren serta Bhabinkamtibmas Kelurahan Minas Jaya Brigadir Elian, merekapun langsuang turun ke lokasi (TKP) titik hotspot yang terpantau oleh Aplikasi Dashboard Lancang Kuning Polda Riau tersebut dengan titik koordinat :

 

 

A. Lokasi 1 : Titik Koordinat : 0.7782899999999999.101,42764

 

 

B. Lokasi 2 : Titik Koordinat : 0.71629.101.4527

 

 

"Hari ini ada 2 titik hotspot yang terpantau oleh Aplikasi Dashboard Lancang Kuning Polda Riau, oleh karena itulah kita turunkan tim langsuang segera turun ke TKP untuk melakukan verivikasi apakah benar telah terjadi kebakaran lahan atau tidak," ungkap AKP M Simanungkalit SH kepada Wartawan, Ahad (21/02/2021).

 

 

 

 

Kemudian lanjut dia, setelah pihaknya sampai dilokasi dan menuju titik koordinat tersebut, tim sama sekali tidak menemukan titik api ataupun titik asap di lokasi yang dimaksud dan tidak juga menemukan bekas lahan yang terbakar di area itu.

 

 

Berikut lokasi titik hotspot yang dimaksud :

 

 

 

A. Lokasi 1 : Didalam area GS. 3 PT.CPI Kamp. Minas Barat Kec. Minas Kab. Siak.

 

 

B. Lokasi 2 : Didalam area GS.2 PT.CPI Minas Jaya Kec.Minas Kab.Siak.

 

 

"Hasil pengecekan yang telah dilakukan terhadap titik hotspot di wilayah yang dimaksud oleh Aplikasi Dashboard Lancang Kuning Polda Riau, kita tidak ada menemukan sedikit pun tanda-tanda terjadinya kebakaran lahan, pantauan kita dilapangan, pada titik koordinat tersebut hanya terpantau adanya Kolam Air dan Sumur Minyak di Area GS 2 PT Chevron. Artinya untuk karlahut memang sama sekali terpantau nihil," tukasnya.(*)


 



Berita Terkait +

Melalui Penling, Polsek Pangkalan Kuras Imbau Warga Patuh Protokol Kesehatan

Antisipasi Penimbunan Terjadi, Polsek Pangkalan Kerinci Lakukan Pengecekan Migor Pelalawan

AWAS, Satpol PP Pelalawan Operasi Yustisi Cegah Covid-19

Anggota Koramil 03 Minas Secara Rutin Ikut Pengamanan Ops Lilin Lancang Kuning di Minas

Giat Minggu Kasih, Polsek Minas - Polres Siak Sambangi Jemaat Gereja GPDI Imanuel Minas & Serahkan Bantuan Sembako

Kapolres Pelalawan Patroli Udara  Lokasi Karhutla di Kawasan TNTN

Pemdes Pulau Gadang Dibantu Mahasiswa Kukerta Unri & Universitas Pahlawan Bagikan Beras PPKM

Sekda Kampar Pimpin Rapat Realisasi Renaksi Korsupgah KPK

Wilayah Polres Pelalawan  Tanam 3200 Batang Pohon Penghijauan

Antisipasi Karlahut, Babinsa Koramil 04/Perawang Ajak Warga Perawang Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Cara Berpatroli

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Buntut Bnyak Sekolah Pungut Duit Siswa, Pj Gubri Diminta Copot Kadisdik Riau

2

Arwin Pindah Hati Dari Alfedri ke Afni di Pilkada Siak 2024

3

Kopi Boi Tawarkan Nobar Seru Indonesia vs Uzbekistan

4

Dua Pelaku Narkoba Diciduk: Barang Bukti Berupa Sabu 5,60 Gram Berhasil Disita

5

Dihadiri Arwin AS, LLMB Deklarasi Dukung Afni di Pilkada Siak

6

Kapolsek Kelayang Ringkus Pengedar dan Bandar Sabu-sabu, Ini Jumlah Barang Buktinya