MENU TUTUP

Curah Hujan Berkurang, AKBP Gunar Imbau Seluruh Masyarakat Kab.Siak Bersama Cegah Karhutla

Ahad, 07 Februari 2021 | 12:04:12 WIB Dibaca : 1733 Kali
Curah Hujan Berkurang, AKBP Gunar Imbau Seluruh Masyarakat Kab.Siak Bersama Cegah Karhutla Kapolres Siak AKBP Gunar Rahadiyanto Sik


SIAK, CATATANRIAU.COM | Kapolres Siak AKBP Gunar Rahadiyanto,SIK,MH menghimbau kepada seluruh masyarakat di wilayah hukumnya agar tidak melakukan pembakaran Lahan dan Hutan (Karlahut). 

 

Hal ini menyikapi mulai berkurangnya curah hujan dan suhu udara beberapa hari ini semakin panas di wilayah Provinsi Riau dan Kabupaten Siak khususnya. 

 

"Saya himbau khususnya masyarakat di wilayah hukum Polres Siak untuk tidak melakukan pembakaran Lahan dan Hutan, karena sangat membahayakan bagi kita semua," Imbuh Kapolres Siak, Ahad (07/02/2021) pagi.

 

AKBP Gunar menjelaskan, untuk mengambil langkah-langkah pencegahan terhadap terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yakni, dengan meningkatkan kegiatan patroli dan pemantauan karhutla yang dilakukan bersama instansi terkait seperti manggala agni dan Masyarakat peduli api (MPA) disetiap kampung diseluruh kecamatan  wilayah hukum Polres Siak serta melakukan sosialisasi hukum tentang bahayanya membakar hutan dan lahan dengan himbauan langsung maupun melaui spanduk himbauan. 

 

Lanjutnya, Ada 3 (tiga) sifat himbauan yang dipasang yaitu pertama, yang bersifat mengajak masyarakat agar dapat mencegah dan menjaga terjadinya karhutla tersebut dengan mencoba menyentuh hati dari masyarakat yang memiliki lahan atau yang bertempat tinggal dekat dengan hutan atau lahan kosong. "Hal tersebut sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan sekitarnya," katanya.

 

Kedua lanjut Kapolres, himbauan yang bersifat peringatan yang bertujuan untuk memberitahu masyarakat bahwa dampak dari terjadinya karhutla tersebut dapat merugikan berbagai pihak dan masyarakat banyak tanpa memandang usia. 

 

"Salah satunya seperti, dampak yang disebabkannya adalah bencana asap yang dapat merusak kesehatan manusia, dan yang terlebih kasihan lagi adalah anak-anak dan balita yang merusak perkembangan anak tersebut," sebutnya.

 

Dan yang ketiga lanjut Kapolres adalah, yang bersifat sanksi dan ancaman hukuman bagi pelaku sesuai dengan aturan hukum yang berlaku. Hal tersebut kata dia sebagai bentuk efek jerah dan sebagai contoh bagi pelaku pembakaran hutan dan lahan lainnya. 

 

Selain  itu, Kapolres Siak mengajak dan menghimbau kepada seluruh komponen kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara agar mari bersama-sama menjaga kelestarian hutan dan lingkungan  dari kerusakan yang disebabkan oleh tangan-tangan jahil manusia. 

 

"Mari kita saling mengingatkan satu sama lainnya  demi kemaslahatan umat manusia dan mahluk hidup umumnya. Mudah-mudahan kita sebagai manusia dapat membawa rahmat bagi seluruh alam, Bersama Kita Bisa," pungkasnya. 

 

Terakhir juga AKBP Gunar mengingatkan agar selalu mematuhi protokol kesehatan cegah Covid-19 dengan selalu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas atau tetap dirumah saja.***


 



Berita Terkait +

Kopda AKP Hutagalung Komsos Nilai-nilai Pancasila Kepada Warga Binaan Yang Ada Di Kelurahan Minas Jaya

Pemkab Siak Mulai Kirim Mahasiswa Baru Program Satu Rumah Satu Sarjana

Kapolri Paparkan Strategi Untuk Antisipasi Lonjakan Covid-19

Kali Ini Giliran Sertu Sarju & Koptu Togi S Ajak Warga Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Berpatroli di Wilayah Kampung Tualang

Ketersediaan Migor Kembali dilakukan, Polsek Teluk Meranti Tinjau Toko Milik Warganya

Hari Ke-5 Rapat Pleno, Anggota Koramil 04/Perawang Tetap Standby Lakukan Pengamanan Di PPK Tualang

Serda Heppy S Babinsa Koramil 03/Minas Lakukan Giat Rutin Babinsa Masuk Dapur di Kampung Tasik Betung

Hadiri Pertemuan Dengan Komisi V DPR RI, Sekda Siak Arfan Usman Sampaikan Beberapa Usulan

Polsek Kuala Kampar Patroli Cegah Karhutla & Sebar Himbauan Kapolda

Hut Lantas Polres Pelalawan Gelar Baksos dan Berbagi Sembako

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kritik tajam forum BPD Kuansing,Boby Purba dipolisikan dan ini tanggapan BPPH PP Pekanbaru!

2

Polsek Batang Cenaku dan Polsek LBJ Ringkus Pengedar Sabu, Ini Jumlah Barang Buktinya

3

Anton ST.MM: Perjalanan Karier & Dedikasinya Dalam Membangun

4

Tiga Pria Bejat Cabuli dan Setubuhi 3 (tiga) Anak di Bawah Umur di Lirik, Polres Inhu Gerak Cepat

5

Polsek Peranap Bekuk 2 Pengedar Sabu dan Polsek Pasir Penyu Amankan 1 Tersangka

6

Cabuli ABG 13 Tahun, Pria Berambut Pirang Diringkus Polsek Siak Hulu