MENU TUTUP

Iswadi Yazid : Keimanan dan Ketaqwaan Adalah Kunci

Senin, 07 Desember 2020 | 13:52:24 WIB Dibaca : 2016 Kali
Iswadi Yazid : Keimanan dan Ketaqwaan Adalah Kunci Iswadi M Yazid Lc MA Ketua MUI Kabupaten Pelalawan


PELALAWAN, CATATANRIAU.COM | Ketua Majelis Ulama Indonesia  (MUI) Kabupaten Pelalawan Ustad H. Iswadi M Yazid., Lc., MA mengungkapkan bahwa Keimanan dan ketaqwaan merupakan dasar yang hakiki dan kunci bagi setiap manusia untuk tidak melakukan hal-hal yang dapat merugikan orang lain. Hal ini disampaikannya dalam rangka tetap menjaga kondusifitas menghadapi Pilkada Pelalawan dan Hari besar keagamaan akhir tahun 2020, pada Senin (07/12/2020).


"Saya sebagai ketua MUI Kabupaten Pelalawan menyampaikan, Keimanan dan ketaqwaan merupakan dasar yang hakiki dan kunci bagi setiap manusia untuk tidak melakukan hal-hal yang dapat merugikan orang lain. Terorisme merupakan ajaran yang menyimpang yang sebenarnya tidak diajarkan oleh agama manapun dimuka bumi, " ungkapnya.


Ditegaskannya, maka  MUI Kabupaten Pelalawan menghimbau dan mengajak masyarakat Kabupaten Pelalawan untuk meningkatkan Keimanan dan Ketaqwaan agar tidak mudah terdoktrin oleh paham-paham yang sesat, Radikalisme, tindakan Intoleran serta ajaran-ajaran menyimpang yang dapat memecah Persatuan dan Kesatuan Bangsa.

 

Ketua MUI Kabupaten Pelalawan mendukung Polri khususnya Polres Pelalawan dalam melakukan upaya-upaya untuk memerangi Terorisme, Paham-paham Radikal tindakan-tindakan Intoleran demi persatuan dan kesatuan bangsa.

 

"Hindari perpecahan, tingkatkan iman dan taqwa, serta jangan mudah terprovokasi oleh issue-issue nasional yang kontraproduktif, demi terciptanya situasi Kamtibmas di Kab. Pelalawan yang aman dan kondusif ," tutupnya. EP.




Berita Terkait +

Polsek Kuala Kampar  Patroli KRYD Jamin Harkamtibmas

Melalui Komsos, Babinsa Koramil 03/Minas Lakukan Sosialisasi Tentang Bahaya Narkoba Kepada Warga Binaan

Berikan Bimbingan Sejak Dini, Kapolsek Koto Gasib Sambangi SDN 14 Pangkalan Pisang Dalam Giat Goes To School

Kapolsek Kemuning Sinergis Bersama Panwascam Dukung Coolling System Pemilu Damai 

Peduli Covid-19, Muslimawati Catur Antar Langsung Paket Sembako ke Desa Batu Belah

Wakapolsek Minas Pimpin Giat Rutin Percepatan Vaksinasi Covid-19 di Posko PPKM

Tegaskan Kedisiplinan, Yuricho Efril Pimpin Apel Senin Pagi Di Diskominfo Kampar

Perdana! LAMR Kecamatan Sei Apit Lakukan Pelepasan JCH Tahun 2022

Tingkatkan Karakter Polri, Personil Polsek Minas Giat Pembinaan Rohani dan Mental 

Cegah Corona, Satlantas Polres Rohul Bentuk Rekayasa Sosial Distancing di ATM Perbankan

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Baru Dibangun! Gedung Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau Dirobohkan, Ketua KNPI: Ada Apa ini?

2

45 Orang Anggota PPK Pilkada 2024 Dilantik, KPU Kepulauan Meranti Imbau Jaga Netralitas dan Integritas

3

Polres Rohul Gelar Konfrontasi Pers Kasus Tipikor Dengan Kerugian Negara Rp. 6,28 M

4

Kadisdik Riau Jadi Tersangka Lalu Ditahan Jaksa, Ketua KNPI Riau: Tengku Fauzan Tambusai Tidak Sendirian

5

PT RPI Disinyalir Ingkar Janji Untuk Tidak Mengeksekusi Lahan Konsesi Yang Sudah Terlanjur Ditanami Masyarakat

6

HUT Ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana Tahun 2024 , Begini Pesan Pembina Persit KCK Koorcab Rem 031