MENU TUTUP

Kajari Pelalawan Himbau Masyarakat Tolak Paham Radikalisme dan Intoleransi

Ahad, 06 Desember 2020 | 20:54:52 WIB Dibaca : 2024 Kali
Kajari Pelalawan Himbau Masyarakat Tolak Paham Radikalisme dan Intoleransi


PELALAWAN, CATATANRIAU.COM | Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Pelalawan Nophy Tennophero Suoth SH MH menghimbau masyarakat kabupaten Pelalawan agar tetap menjaga persatuan dan kesatuan guna  menjaga keutuhan bangsa. Menolak paham radikalisme serta tindakan tindakan intoleransi. Hal ini disampaikan Kajari ,Sabtu (05/12/2020) sebagai pesan  Kabupaten Pelalawan dalam menghadapi Pilkada 09 Desember 2020 dan Hari Besar Keagamaan Natal dan Tahun Baru 2021.


Saat bertemu Kajari Pelalawan Nophy Tennophero Suoth SH MH menyampaikan, " Kita menghimbau masyarakat Kabupaten Pelalawan untuk menolak setiap paham Radikalisme serta tindakan-tindakan Intoleransi. Hal ini sangat penting guna menjaga keutuhan bangsa khusunya di Kabupaten Pelalawan" ungkapnya.


Menurutnya, "Persatuan dan Kesatuan bangsa merupakan warisan leluhur yang menjadi tanggung jawab kita bersama. Jangan Pilkada merusak persatuan dan kesatuan, Jalankan Pilkada dengan baik, kita berdoa pemimpin terbaik yang terpilih dan kordinasi aparat hukum berjalan lancar. Issue Nasional dewasa ini sangat deras diberitakan dengan berbagai perspektif, kontraproduktif, serta dapat berindikasi menyebabkan perpecahan dan keutuhan bangsa".
"Maka dari itu, Kajari Pelalawan mengajak masyarakat Kabupaten Pelalawan agar tidak dengan mudah terpancing emosi dengan adanya issue-issue Nasional yang provokatif. 
Mari kita bijak dalam menyikapi setiap perkembangan issue Nasional, jangan terpancing", kata Kajari dengan tegas.
"Mari kita jaga persatuan dan kesatuan bangsa, menolak setiap paham radikal, issue Sara, ujaran kebencian, dan tindakan intoleransi, demi terwujudnya keamanan dan ketertiban masyarakat khususnya di Kabupaten Pelalawan", tambahnya.


Kajari juga mengungkapkan bahwa Kejaksaan Negeri Pelalawan mendukung penuh langkah Polri, khususnya Polres Pelalawan dalam menciptakan situasi Kamtibmas di Kabupaten Pelalawan yang aman dan kondusif. EP.




Berita Terkait +

Komunitas Pemuda Mandiangin Berikan Santunan Bagi Anak Yatim & Bansos Sembako

Sedot WC Hadir Di Kandis, Siap Melayani Keluhan Masyarakat

Kapolres Pimpin Sertijab 4 Jabatan Pejabat di Lingkungan Polres Pelalawan

Plt. Gubri Dan Bupati Hadiri Pelantikan DPC IKANAS Kabupaten Rohul

Kapolres Siak & Bupati Lakukan Pengawasan Pelaksanaan Vaksinasi dan Berikan Bantuan di Teluk Lanus

OMP-LK24, Polres Rohul Gelar Donor Darah & Pemeriksaan Kesehatan Grati

Wakili Pj Bupati Kampar, Kasatpol PP Arizon, SE Lakukan Rapat Teknis Bersama Gubri Terkait Kunker Presiden Jokowi Ke Kabupaten Kampar

Tingkatkan Kenyamanan Beribadah, Masyarakat Desa Kompe Berangin Goro Perbaikan Sarana dan Prasarana Masjid Jami' Taqwa Desa Kompe Berangin

Ribuan Masyarakat Rohul Hadiri Tabligh Akbar Dalam Rangka Pembukaan MTQ & Isra' Mi'raj

Polsek Pangkalan Lesung Patroli C3 di Objek Vital

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan