MENU TUTUP

Giat Safari Sholat Subuh, Kapolres Himbau Jamaah Selalu Pantau Anak-Anaknya Dari Perilaku Menyimpang

Sabtu, 14 November 2020 | 11:24:03 WIB Dibaca : 1928 Kali
Giat Safari Sholat Subuh, Kapolres Himbau Jamaah Selalu Pantau Anak-Anaknya Dari Perilaku Menyimpang


ROHUL, CATATANRIAU.COM | Dalam safari sholat subuh keliling Polres Rokan Hulu, pagi ini dilaksanakan di Masjid Ismailiyah Muara Nikum Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu, Kapolres Rokan Hulu AKBP Taufik Lukman Nurhidayat SIK MH datang bersama rombongan sekira Pukul Pukul 04.50 Wib.

 

Kedatangan orang nomor satu di Polres Rohul bersama rombongannya disambut oleh jama,ah dengan rasa antusias dan merasa senang atas kehadiran Kapolres yang telah menyempatkan waktunya untuk sholat berjamaah bersama mereka.

 

Dari rilis humas Polres Rohul IPDA Totok Nurdianto SH, hadir dalam rombongan Kapolres, Tokoh Agama Kab. Rokan Hulu Ustadz Yuli Hesman, S.Ag M.Pd, Waka Polres Rokan Hulu Kompol Willy Kartamanah AKS,S.IP,M.SI, Kabag OPS Polres Rokan Hulu Kompol Jhon Firdaus, AMK, Kasat Lantas Polres Rokan Hulu Akp Bagus Harry Priyambido SIK.

 

Ikut juga Kasat Narkoba AKP Masjang Efendi, Kasat Binmas AKP Hermawan, Kapolsek Rambah Hilir IPTU Budi Ikhsani,
Kanit Regident IPTU Efendi Lupino, Paur Humas Polres Rohul Ipda Totok Nurdianto,SH dan Personil Polres Rokan Hulu serta Personil Polsek Rambah Hilir.

 

Sesampainya rombongan Kapolres di masjid Ismailiyah langsung dilaksanakan sholat berjamaah, setelah selesai sholat berjamaah, Kapolres Rohul memberikan sambutan terkait mencegah penyebaran Covid-19.

 

"Dengan situasi kita saat ini yang masih dalam situasi Covid-19 untuk memutus penyebaran Covid-19 maka harus ikuti protokol kesehatan dalam kehidupan kita sehari-hari." Himbau Kapolres.


Pada kesempatan itu juga Kapolres mengatakan  dengan musim hujan saat ini perlu untuk menjaga kebersihan lingkungan.

 

"Saat musim hujan sekarang ini kita perlu juga menjaga kebersihan lingkungan kita dan kita juga perlu mengantisipasi terjadinya bencana banjir." Katanya.


Kapolres juga menghimbau kepada para orang tua yang memiliki anak-anak agar selalu memantau anak-anaknya 

 

"Bagi Para jama,ah yang mempunyai anak- anak agar selalu memantau anak-anaknya dari perbuatan perilaku menyimpang hal ini sangat penting dengan cara mencegahnya secara dini dengan komunikasi dan pengawasan terhadap putra-putrinya." Himbau Kapolres.


Dalam pilkada nanti diharapkan kepada Jama,ah untuk menggunakan hak pilihnya dan mendatangi TPS yang sudah dipersiapkan.

 

"Untuk pelaksanaan tahapan pilkada nanti agar senantiasa menggunakan hak pilihnya ke TPS terdekat dan penyelenggara Pilkada dalam pelaksanaannya sudah mempersiapkan sarana prasarana serta tata cara dalam menerapkan Protokol kesehatan." Harap Kapolres.

 

Di penghujung acara kegiatan subuh ini, di isi dengan Tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Yuli Hesman, S.Ag M.Pd dan diakhiri sarapan bersama dengan para jamaah.
Selama giat berlangsung terdapat dalam situasi aman dan kondusif serta berjalan dengan baek dan lancar.(*)




Berita Terkait +

DPK Partai Rakyat Adil Makmur kabupaten Kampar, gelar buka bersama DPKc

Bupati & Wabup Siak Hadiri Tabligh Akbar di Tualang, Ini Doa Husni Merza Untuk Ustadz Abdul Somad 

Soft Launching Mall Pelayanan Publik Di Rohul: Peningkatan Pelayanan Perizinan Bagi Masyarakat

Polsek Minas Apresiasi Kelengkapan Sarana & Prasarana Protokol Kesehatan Covid-19 di SDN 04 Minas

Acungan Jempol, Kapolsek Siak Hulu Konsisten Laksanakan Giat Jum'at Curhat, Jumat Berkah Dan Cooling System Pemilu

Operasi Zebra Lancang Kuning 2020 Berakhir, Satlantas Polres Siak & Jajaran Giat Baksos Serentak

Antisipasi Gangguan OVN di PHR Minas, Serma Muhajir dan Serka Alif Giat Patroli Lokasi Drilling 

Gelar Acara Milad Ke XIX, H.Indra Gunawan Berikan Apresiasi Kepada Radio Swara Lima Luhak Rohul

Kapolresta Pekanbaru Pimpin Sertijab Kapolsek dan Kabagren

Berikan Bimbingan Sejak Dini, Kapolsek Koto Gasib Sambangi SDN 14 Pangkalan Pisang Dalam Giat Goes To School

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pengalaman dan Berdarah Minang, PKDP Minas Deklarasi Dukung Dr.Afni di Pilkada Siak

2

Fasilitas Anjungan SLS, Sopir Angkutan Kemitraan Nyaman Saat Bongkar TBS

3

Ribuan Masyarakat Hadiri Tabligh Akbar Yang Di Gelar Oleh Wabup Rohul

4

Usung Tema Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar! SDN 003 Belimbing Gelar Upacara Hardiknas Tahun 2024

5

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

6

Wabup Rohul Hadiri Festival Budaya Kesenian Melayu Gondang Borogong