MENU TUTUP

Bersama Ibundanya, Kasmarni Ziarah ke Makam Kakeknya Serta Makam SSK II & Raja Kecik di Siak

Kamis, 05 November 2020 | 09:46:49 WIB Dibaca : 3328 Kali
Bersama Ibundanya, Kasmarni Ziarah ke Makam Kakeknya Serta Makam SSK II & Raja Kecik di Siak


BENGKALIS, CATATANRIAU.COM | Calon bupati Bengkalis no urut 3, Kasmarni S.Sos MMP bersama ibundanya  Hj. Tengku Rukiah melakukan ziarah kubur ke makam leluhurnya di Siak Sri Indrapura, Ahad (01/11/2020).  

 

Makam kakeknya Tengku Yahya binti Tengku Endut di 
Pemakaman Koto Tinggi merupakan makam pertama yang dikunjungi Kasmarni bersama Ibunya Hj. Tengku Rukiah. Dimakam ini, ibu dan anak  menundukan kepala  membacakan doa dan tahlil bagi almarhum ayah/kakek yang sudah mendahului mereka. Banyak kisah perjuangan seorang ayah/kakek bagi dua perempuan yang punya kedekatan hati itu. Kasmarni pun memegang erat tangan ibunya di pusara itu.

 

Usai memanjatkan doa di makam Kakeknya, Kasmarni bersama ibunya mendatangi makam Sultan Syarif Kasim II yang tak seberapa jauh dari makam Kakeknya.
Makam Sultan terakhir Kesultanan Siak Indrapura ini berada di belakang Masjid Syahabuddin Siak. Doa dan tahlilan pun dipanjatkan Kasmarni dan Bunda Hj Tengku Rukiyah dimakam Pahlawan Nasional itu.

 

Dari makam Sutan Syarif Kasim II, Kasmarnarni dan ibunya melanjutkan ziarah ke makam Raja Kecik  di 
Desa Buantan Besar, Kecamatan Siak. Raja Kecil yang bergelar Sultan Abdul Jalil Rachmad Syah I ini merupakan pendiri Kerajaan Siak Sri Indrapura. Jasanya sangat besar dalam membangun kerajaan baru di Buantan yang diberi nama Siak Sri Indrapura.

 

"Banyak orang-orang berjasa bagi Republik ini. Kita generasi penerusnya hanya bisa memanjatkan doa bagi para pendahulu kita. Mudah-mudahan diberi kelapangan kubur dan amal ibadahnya diterima Allah SWT," harap Kasmarni.

 

Sementara itu, usai ziarah kubur,  ibunda Hj. Tengku Rukiah menyampaikan langkah putrinya Kasmarni  memantapkan hati maju sebagai calon bupati Bengkalis mendapat restu penuh dari keluarga. Dia dan keluarga besarnya berdoa agar semangat dan tekad Kasmarni yang ingin memperjuangkan marwah melayu  dan marwah seluruh suku di  Kabupaten Bengkalis diijabah Allah SWT.

 

"Dia putri melayu yang ingin mengangkat marwah melayu dan marwah seluruh suku yang ada di  Kabupaten Bengkalis. Ibu hanya bisa berdoa agar apa yang menjadi cita Ikas ini (panggilan akrab Kasmarni-red) diijabah Allah SWT," harap Tengku Rukiyah.(*)




Berita Terkait +

PT. Ekadura Dengan Ahli Waris H.T. Siddiq Berhasil Mediasi Yang Difasilitasi Oleh Polres 

Babinsa Koramil 03/Minas Sosialisasikan Nilai-Nilai Pancasila di Kampung Pancasila Kelurahan Minas Jaya

Alfedri Sebut Kegiatan Pramuka Menjauhkan Anak Dari Dampak Negatif Perkembangan Zaman

Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2020, Satlantas Polres Siak Berbagi Masker

LSM KPB Kritisi Material dan Volume Proyek Jalan Dinas PUPR Kampar 2020: Periksa & Proses PPK/PPTK

Kapolsek Hulu Kuantan Silaturahmi Dengan 55 Ninik Mamak Pemangku Adat Se-Kec. Hulu Kuantan

Dapat Baju Baru dan Dimandikan Kapolres Inhu, ODGJ Menangis Haru

Ribuan Calon Seleksi Polri Ikuti Sumpah Pakta Integritas

Babinsa Koramil 04/Perawang Bentu Warga Kurang Mampu Dengan Masuk Dapur Ibu Wati Di Kampung Perawang Barat

Babinsa Koramil Minas Sertu Joko Purnomo Giat Rutin Babinsa Masuk Dapur di Minas Timur 

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan