MENU TUTUP

Kapolres Rohul Berikan Himbauan Kepada Jema'ah, Tetap Ikuti Aturan Protokol Kesahatan

Kamis, 29 Oktober 2020 | 10:03:02 WIB Dibaca : 1781 Kali
Kapolres Rohul Berikan Himbauan Kepada Jema'ah, Tetap Ikuti Aturan Protokol Kesahatan Kapolres Rohul Saat Memberikan Himbauan Kepada Jema'ah di Masjid Jamitul Mukhlisin, Agar masyarakat Tetap Ikuti Aturan Protokol Kesahatan.


ROKANHULU, CATATANRIAU.COM | Dalam safari Sholat Subuh berjama'ah Kapolres Rokan Hulu AKBP Taufik Lukman Nurhidayat SIK MH, tidak bosan-bosannya menghimbau kepada jema'ah agar tetap mematuhi protokol kesehatan dan menyampaikan kepada masyarakat saat ini Polri melaksanakan Ops Zebra Lancang Kuning 2020.

 

Hal ini terlihat saat Kapolres Rohul melakukan sholat subuh di Masjid Jamiatul Mukhlisin Desa Suka Maju Kec. Rambah Kab. Rokan Hulu, Prov Riau, Kamis 29/10/2020 Pukul 04.50.

 

Setelah selesai melaksanakan sholat subuh berjama'ah, Kapolres memberikan himbauan kepada jema'ah agar sama-sama melawan penyebaran Virus Corona dengan cara mengikuti aturan protokol kesehatan.

 

"Ada 3 cara agar kita terhindar dari pandemic dengan menerapkan, Iman,Aman,Imun (IAI):
Iman yaitu selalu berdoa agar selalu terhindar dari Virus Ini,
"Aman yaitu selalu patuhi protokol kesehatan dengan cara 4M, Memakai masker, Mencuci tangan pakai sabun, Menjaga jarak dan Manjauhi kerumunan.


"Imun yaitu Ketahanan tubuh kita terhadap serangan virus - virus dengan cara menjaga pola makan, pola hidup yang baik, dan rajin berolahraga." Kata Kapolres.

 

Kapolres juga berharap agar jema'ah menghindari kerumunan massa serta menjaga keamanan dan ketertiban.

 

"Bagi masyarakat yang ingin melaksanakan resepsi pernikahan atau pesta, kita harapkan untuk menunda resepsi tersebut hingga situasi pandemic ini berakhir, apa lagi OPS Yustisi sampai saat ini masih berlangsung serta berharap juga kepada jema'ah untuk saling bahu membahu dalam Harkamtibmas terutama dalam menghadapi Pilkada erentak yahun 2020 ini." Harapnya.

 

Kapolres juga mengajak kepada jema'ah agar selalu memantau anak-anaknya supaya terhindar dari kenakalan remaja, apa lagi dalam mengendarai kenderaan bermotor.

 

"Mari sama-sama kita menjaga anak-anak kita dari penyalahgunaan narkoba serta perkumpulan geng motor yang nantinya bisa berbuntut kenakalan remaja begitu juga kita harus selalu memantau anak-anak kita dalam berkendaraan motor apa lagi saat ini Polri melaksanakan Ops Zebra Lancang Kuning 2020 yang di mulai dari tanggal 26 Oktober 2020 sampai 08 November 2020, untuk itu para Jema'ah supaya melengkapi kelengkapan kendaraannya." Ajak Kapolres. 

 

Hadir dalam giat sholat subuh pagi tadi,
Kapolres Rokan Hulu AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat S.I.K,MH, Waka Polres Rokan Hulu Kompol Willy Kartamanah AKS,S.IP,M.SI, Kabag Ops Kompol Jhon Firdaus,Amk, Kasat Binmas AKP Hermawan, Kasat Narkoba AKP Masjang Efendi, Kasat Lantas AKP Bagus Harry Priyambodo,SIK, Kasat Tahti Iptu Awaluddin, Kanit Regident Iptu Lupino Efendi, Paur Humas Ipda Totok Nurdianto,SH, Personil Polres Rokan Hulu dan Jema'ah Masjid Jamiatul Mukhlisin.

 

Dari rilis Humas Polres Rohul IPDA Totok Nurdianto SH mengatakan selama giat berjalan dengan baik dan lancar, kegiatan selesai sekira oukul 05.45 Wib, selama giat berlangsung situasi terdapat dalam keadaan aman dan kondusif serta diakhiri kegiatan pembagian masker oleh jajaran polres secara gratis kepada jema'ah masjid.(*)




Berita Terkait +

Dinkes Rohul Sosialisasikan Pelaksanaan Vaksinasi Di Desa Pasir Baru

Demi Keamanan OVN di PT PHR Minas Serma Muhammad Nasir dan Serda Parjuni Kembali Lakukan Patroli Drilling 

Serda Sugiarto Giat Rutin Babinsa Masuk Dapur di Rumah Warga Kurang Mampu di Kampung Rantau Bertuah 

Antisipasi Tindak Pidana Di Pasar Tradisional, Personil Polsek Minas Giat Lakukan Patroli dan Pengamanan

Cair Desember ini, Riau akan Terima Dana PI 10% dari PHR Total Rp 3,5 Triliun

PHR Bersama Mitra Kerja Perkuat Komitmen Penerapan UU Ketenagakerjaan

Bersama Unsur Terkait, Polres Siak Lakukan Patroli Yustisi & Bagikan Paket Bansos di Tualang

Bersama Legislator Pusat, Gubri Hadiri Pelaksaan Tanam Sawit Perdana Di Kecamatan Siak Kecil

Peringatan Hari Ozon Sedunia, Festival Menongkah Tanam 1000 Mangrove Di Pantai Lumpur Perairan Indragiri

Kapolsek Minas & Jajaran Kembali Periksa 235 Orang Serta 218 Kendaraan Giat Penyekatan PPKM Level 3

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SMPN 3 Batang Gansal Diduga Tidak Transparan Dalam Penggunaan Dana Bos, Dan Kutip Uang Perpisahan Rp 450.000,-, Kepsek Sebut Sudah Jadi Tradisi!

2

Rapat Pemutakhiran Persiapan Pacu Jalur Kecamatan Cerenti, Pacu Jalur Resmi Dilaksanakan Sebagai Rayon 1 2024

3

Kabag Umum Kemenhukham Riau Kunjungi Lapas Pasir Pengaraian

4

DPC Partai Demokrat Inhu Adakan Halal Bihalal

5

Stand Bazar Kabupaten Siak Diminati Pejabat Lintas Kabupaten dan Pengunjung Rela Antrian

6

PHR Pastikan Produksi Migas Blok Rokan Tetap Produktif, Meski Sempat Diterjang Banjir