MENU TUTUP

Hari Ini Pasangan Ridi-Habibi Siap Jalani Tes Kesehatan di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru

Ahad, 06 September 2020 | 10:09:16 WIB Dibaca : 1667 Kali
Hari Ini Pasangan Ridi-Habibi Siap Jalani Tes Kesehatan di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru Kandidat Calon Bupati - Wakil Bupati Pelalawan , Abu Mansyur Matridi - Habibi jalani Tes Kesehatan di RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru, (06/09/2020)


PEKANBARU, CATATANRIAU.COM | Hari ini Kandidat calon bupati dan wakil bupati Pelalawan, Abu Mansyur Matridi SE
- Habibi Hapri SH (Ridi-Habibi) jalani tes kesehatan di RSUD Arifin Achmad, Pekanbaru, Riau, Minggu (6/9/2020).

 

Tes kesehatan ini merupakan salah satu tahapan dan persyaratan pencalonan pada Pilkada Pelalawan 2020.
Tiba di RSUD Arifin Achmad sekitar pukul 06.50 Wib langsung memasuki ruang lobi rumah sakit untuk registrasi. Tak lama, Ridi-Habibi memasuki ruang pemeriksaan.

 

"Insya Allah kita siap untuk tahapan ini," kata bakal calon bupati Pelalawan, Abu Mansyur didampingi wakilnya Habibi Hapri, sesaat sebelum masuk ke ruang pemeriksaan.

 

Diungkapkannya, tak ada persiapan khusus yang dilakukan oleh pasangan pengusaha dan politisi ini. Ia optimistik terhadap hasil tes ksehatan.

 

"Karena memang sebelumnya dari riwayat kesehatan saya belum ada masalah kesehatan apapun, sehingga saya pikir tidak ada perlu sebuah persiapan apapun, Insya Allah kita sehat," ucapnya.

 

Terkait pendaftaran bakal pasangan calon Ridi-Habibi di KPU Pelalawan pada hari, Jumat (04/09/2020) kemarin, berkas syarat pencalonan dan syarat calon dinyatakan lengkap oleh KPU.

 

"Berkas dokumen persyaratan pencalonan dan dokumen persyaratan calon lengkap dan diterima oleh KPU," jelas Ketua Tim Koalisi Harapan Sejahtera, H Hermam Maskar yang turut mendampingi Ridi-Habibi jalani tes kesehatan.EP




Berita Terkait +

Mewah! Dihadiri Zulkifli Hasan HUT PAN 21 Di Riau Bertabur Hadiah Untuk Rakyat

Kampamye Dialogis Cagubri No.1 Pemangku Adat Sakai Mandi Angin Optimis Syam-Edy Menang

Gabung NasDem, Dr.Afni Mantap Nyaleg ke Provinsi

H.Sukiman Berkampanye Dialogis Dikediaman Bapak H.Safi,i Lubis Desa Tingkok

Silahturahmi Relawan Paisal - Amris (PAS) Bersama Amris Calon Wakil Walkot Dumai Periode 2021 -2024

Dihadiri Arwin AS, LLMB Deklarasi Dukung Afni di Pilkada Siak

Kepengurusan Baru DPD PAN Siak Periode 2020 - 2025 Disahkan, Berikut Susunannya

RELASI Prabowo Gibran Doa Bersama Pemilu Damai 2024 Di Kabupaten Pelalawan

Bertemu Warga, H. Sukiman Selalu Ingatkan, Ikuti Protokoler Kesehatan

INDOCOMETCH 2015: Target Penjualan Gagal Terealisasi

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Dua Pelaku Narkoba Diciduk: Barang Bukti Berupa Sabu 5,60 Gram Berhasil Disita

2

Dihadiri Arwin AS, LLMB Deklarasi Dukung Afni di Pilkada Siak

3

Kapolsek Kelayang Ringkus Pengedar dan Bandar Sabu-sabu, Ini Jumlah Barang Buktinya

4

Lapas Pasir Pengaraian Gelar Upacara Peringatan HBP Ke 60 Tahun 2024

5

Residivis Pencurian Dibekuk Unit Reskrim Polsek Cerenti

6

Antisipasi Lakalantas, Personil Unit Lantas Polsek Minas Lakukan Patroli Blue Light Rutin