MENU TUTUP

Antisipasi Balap Liar & C3 Polsek Mandau Amankan 3 Unit Kendaraan Roda Dua Tak Bersurat

Ahad, 19 Juli 2020 | 14:43:45 WIB Dibaca : 1974 Kali
Antisipasi Balap Liar & C3 Polsek Mandau Amankan 3 Unit Kendaraan Roda Dua Tak Bersurat


DURI, CATATANRIAU.COM | Polsek Mandau kembali laksanakan Operasi Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Hari Sabtu (18/7/2020) sekira pukul 21:00 Wib, giat tersebut Dilakukan untuk Mengantisipasi Kejahatan C3, Antisipasi Sajam, Narkoba, dan Handak, serta Antisipasi Kegiatan Balap Liar ( Bali), yang acap kali Dilakukan para anak remaja.

 

Dengan menurunkan 19 orang Personil Polsek Mandau, Patroli berkeliling di seputaran Jalan Mawar, Kopelapip, Hangtuah, Sudirman, Rangau, dan Jalan Siak, juga menstadbykan Personil di daerah yang rawan kegiatan Balap Liar, seperti seputaran  Jalan Aman (Gate 3) Kecamatan Mandau, dan Jalan Jendral Sudirman tepatnya Simpang Garoga, Kecamatan Bhatin Solapan.

 

Dengan memeriksa surat-surat kendaraan, kondisi kendaraan, serta barang bawaan pengendara roda dua yang ditemui diseputaran Jalan yang sering terjadi aksi balap liar.

 

Dari hasil kegiatan yang Dilakukan pada malam itu, Personil Polsek Mandau mengamankan 3 unit kendaraan roda dua di seputaran Jalan tersebut, yang mana tidak dilengkapi surat-surat kendaraan resmi.

 

Saat dikonfirmasi oleh wartawan catatanriau.com kepada Kapolsek Mandau Kompol Arvin Hariyadi. SIK, mengatakan kegiatan ini rutin dilaksakan demi menekan tingkat kejahatan jalanan dan juga pelanggaran Lalulintas.

 

"Kegiatan ini selalu rutin Dilakukan, sebagai bentuk peduli kami kepada keluhan masyarakat yang mengaku resah, dengan aksi balap liar yang sering kali Dilakukan para remaja tersebut, dan Mengantisipasi tindak kejahatan jalanan," Ujar Arvin.

 

Kapolsek Mandau juga menghimbau untuk seluruh masyarakat agar selalu mematuhi Peraturan Lalulintas, dan waspada akan tindak kejahatan yang sering terjadi dijalan, serta menghimbau untuk tetap menjalankan protokol kesehatan dimanapun berada.

 

"Guankan masker, cuci tangan, dan hindari keramaian," Tutup Kompol Arvin.

 

Giat KRYD pada malam itu berakhir sekira pukul 22:40 wib,  selama giat berlangsung semua aman dan kondusif.(*)




Berita Terkait +

Pemkab Siak Gelar Acara Menyambut Nuzul Quran 1444 H / 2023 M, Ini Tema Yang Diusung

Beasiswa Prestasi S2 PHR, Peluang Emas Tempuh Pendidikan di Negeri Paman Sam

Terima Bantuan Ambulans Saat Pelaksanaan Siak Melesat Oleh Pemkab, Penghulu Kampung Minas Timur Ucapkan Terimakasih

Antisipasi Virus PMK, Serma Muhajir Beserta Tim Giat Pendampingan Serta Sosialisasi di Kelurahan Minas Jaya

Gubri Sebut Akan Bangun Dermaga Penyeberangan Ketam Putih-Pulau Padang di Bengkalis

Babinsa Koramil 03/Minas Lakukan Pendampingan Sosialisasi Antisipasi PMK di Muara Bungkal

Bupati Rokan Hulu Hadiri Rakor TPID Riau Bahas Strategi Pengendalian Inflasi Jelang Idul Fitri

Jenguk Korban, UPT Perkim Mandau Janji Bersihkan Ranting Pohon Pelindung Rawan Patah

Di Perawang Barat, Pelda Ramli dan Praka Gunariadi Ajak Warga Binaannya Agar Selalu Peduli Kebersihan Lingkungan Dan Kesehatan

Antisipasi Gangguan Kamtibmas Saat Tarawih, Polsek Pangkalan Kerinci Patroli dan Lakukan Pengamanan

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kisah Pilu di Gubuk Sawit, Pria Asal Pekanbaru Terlantar Dievakuasi Tim Gabungan di Minas

2

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

3

Masyarakat Koto Gasib Tolak PSU Siak, Gugatan Periodisasi Alfedri Kembali Picu Aksi

4

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

5

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

6

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan