MENU TUTUP

Kapolda Riau Bertemu PB GNP COVID-19 Jalin Silaturahim & Sepakat Bersama Cegah Penyebaran COVID -19

Kamis, 16 Juli 2020 | 22:10:57 WIB Dibaca : 1837 Kali
Kapolda Riau Bertemu PB GNP COVID-19 Jalin Silaturahim & Sepakat Bersama Cegah Penyebaran COVID -19 Kapolda Riau bertemu PB GNP Covid 19 di RA Kopi Aren, Palas, Rumbai Pekanbaru, Kamis 16 Juli 2020


PEKANBARU, CATATANRIAU.COM | Untuk lebih memperat komunikasi dan silaturahim Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, SH SIK MSi melakukan silaturahmi dengan Pengurus Besar Gerakan Nahdlatul Ulama Peduli ( PB GNP) COVID- 19, Kamis (16/07/2020), di RA Kopi Aren, Palas, Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau.

 

Kedatangan Kapolda Riau disambut Ketua Umum PB GNP COVID- 19, T Rusli Ahmad, Bendahara Umum Alexander Pranoto, dan pengurus lainnya.
Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, SH SIK MSi bersama dengan Ketua Umum PB GNP COVID- 19, T Rusli Ahmad terlihat begitu akrab. 

 

Bukan hanya itu Kapolda Riau bersama Ketum PB GBP COVID- 19 melaksanakan Salat Magrib berjamaah. Selanjutnya, Kapolda Riau bersama Ketum PB GNP COVID- 19 dan Bendahara Umum juga melaksanakan makan malam bersama.

 

Usai makan malam bersama, Ketum PB GNP COVID- 19 didampingi Bendahara Umum Alexander Pranoto, berbincang bagaimana agar terus mewujudkan sinergitas yang telah terjalin cukup lama antara Polda Riau dengan PB GNP COVID- 19 dalam berbagai program untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang tetap Kondusif di Riau.

 

Kapolda Riau Irjen Pol  Agung Setya Imam Effendi, SH SIK MSi berharap hadirnya GNP COVID- 19 bisa bersama membantu masyarakat dalam penanggulangan dan penyebaran Covid 19 ditengah masyarakat. "Kita berterimakasih kepada PB GNP COVID- 19 yang sudah hadir ditengah masyarakat. Dalam membantu meringankan beban masyarakat di Riau selama ini," jelas Kapolda Riau dalam perbincangan tersebut.

 

Ketua Umum PB GNP COVID- 19, T Rusli Ahmad mengatakan, bantuan yang diserahkan berupa aneka bahan kebutuhan pokok untuk kebutuhan rumah tangga. Yang mana bantuan ini diberikan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat yang terdampak pandemi COVID- 19. 

 

Terutama untuk mereka yang belum menerima jatah bantuan dari pemerintah melalui program sosial yang sudah berjalan. "Bantuan yang kita salurkan kepada seluruh umat.Baik umat Islam, Kristen, Hindu, Budha, Kong Hu Chu"ujarnya.

 

Jadi, kata Rusli Ahmad, dalam penyaluran PB GNP COVID- 19 mendatangi masyarakat door to door atau di jalanan. "Kami menyalurkan bantuan untuk warga rentan terdampak COVID-19 untuk meringankan beban mereka, "jelasnya. EP




Berita Terkait +

Babinsa Koramil 04/Perawang Aktif Cek Anak Stunting di Kampung Sengkemang

Puncak HUT TNI, Kapolres Inhu Berikan Surprise Untuk Dandim 0302 Inhu

KNPI Siak Gelar Musyawarah Daerah Ke VI, Siap Menuju Kongres KNPI Di Solo

Penguatan Binter SKK Migas, 2 Orang Babinsa Koramil Minas Lakukan Giat Patroli di Area 2 PT PHR

Didampingi H Alfedri, Gubri Tinjau Operasi Pasar di Ponpes Jabal Nur Kandis

Nurfa Octolita SE, Lepas Iring-iringan Pawai Ta'aruf MTQ Ke-23 Tingkat Kecamatan Minas di Kampung Mandiangin

Bupati Rohul H.Sukiman Di Daulat Jadi Inspektur Upacara HUT RI Ke-76

Miris!!! Kades Jambai Disinyalir Berusaha Suap Wartawan Tutupi Bobroknya Pelaksanaan Proyek

Pelantikan Da’i Bhabinkamtibmas dan Deklarasi Anti Hoax, Hate Speech dan Isu Sara di Kab. Siak

Hardiknas 2025, Kades Alahair Timur Ajak Warga Majukan Pendidikan Dari Desa

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan