MENU TUTUP

Minas Barat Hari Ini Salurkan BLT DK Tahap III Untuk 237 KK, Berikut Penjelasan Ayang Bahari

Selasa, 23 Juni 2020 | 15:57:11 WIB Dibaca : 2437 Kali
Minas Barat Hari Ini Salurkan BLT DK Tahap III Untuk 237 KK, Berikut Penjelasan Ayang Bahari Minas Barat Hari Ini Salurkan BLT DK Tahap III Untuk 237 KK, Berikut Penjelasan Ayang Bahari


SIAK, CATATANRIAU.COM | Pemerintah Kampung (Pemkam) Minas Barat Kecamatan Minas Kabupaten Siak Riau, hari ini Selasa (23/06/2020) kembali menyalurkan Bantuan Langsuang Tunai (BLT) Dana Kampung (DK) untuk tahap akhir (tahap III) kepada 237 Kepala Keluarga (KK) yang terdampak ekonominya akibat virus Corona (Covid-19).

 

Dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19, penyaluran BLT DK tersebut tampak dilakukan di Gedung Museum Sakai Minas Barat, diserahkan langsung oleh Ayang Bahari Penghulu Kampung tersebut dan didampingi oleh Bhabinkamtibmas Minas Barat Bripka I Ketaren.

Dijelaskan Ayang Bahari dari data 237 KK Penerima BLT DK tahap III ini, sebelumnya pada pendataan awal sebelum dibagikannya BLT DK tahap I seluruhnya  berjumlah 277 KK, namun kata dia ada perubahan data dikurangi sebanyak 40 KK sehingga penerimanya menjadi 237 KK.

 

"Setelah didata dan kita lakukan verifikasi data, dari 277 yang masuk data ada lagi sekitar 40 KK yang kita kurangi, hal ini disebabkan orang yang kita seleksi ini mereka dianggap tidak layak lagi untuk menerima BLT DD, dikarenakan ada yang sudah memiliki pekerjaan di perusahaan dan ada juga yang memiliki kebun kelapa sawit, sebab Covid-19 ini tidak terdampak kepada orang-orang yang memiliki pekerjaan di perusahaan ataupun orang yang memiliki kebun sawit, makanya kita keluarkan mereka dari data penerima setelah kita lakukan verifikasi," kata Ayang Bahari kepada Wartawan saat menyalurkan BLT DK tersebut.

 

Disamping itu saat tengah penyaluran BLT DK tersebut, Ayang Bahari juga terlihat mensosialisasikan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 kepada masyarakat yang hadir.

 

"Dengan disalurkannya BLT DK tahap akhir ini tentunya kami sangat mengharapkan sekali kepada masyarakat agar memanfaatkan dana bantuan tersebut dengan sebaik mungkin, dalam hal ini tentunya kita mengharapkan Covid-19 ini kiranya segera berakhir,  seperti kita lihat informasi didalam berita sepertinya masalah Covid-19 ini mulai merebak kembali, ini sangat kita khawatirkan betul, dan kita minta seluruh masyarakat kita khususnya untuk mentaati protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah, agar kita semua terhindar dari Covid-19 ini," imbuhnya.

 

Dijelaskan Ayang lagi, jika Covid-19 ini masih semakin merebak, pihaknya juga sudah mendapatkan surat bahwa nantinya akan ada penambahan dana BLT kembali selama satu bulan sebesar Rp 300 ribu, "itu informasi yang kami terima," kata dia.

 

"Selain penyaluran BLT Dana Desa ini, kami juga sudah menyalurkan masker gratis untuk masyarakat lebih kurang sebanyak 3.000 lembar, kalau nantinya ada perintah untuk pengadaan masker kita siap untuk mengadakannya sesuai dengan anggaran yang sudah ditentukan," tukasnya.(*)




Berita Terkait +

Pemkab Siak Raih Laporan Hasil Keuangan Predikat WTP Kedelapan

Pelda Ramli Nst dan Praka Guniardi, Berasama Warga Binaan & Tim Patroli Gabungan Di Perawang Untuk Antisipasi Karlahut

Pasca dilantik Sebagai Wakil Bupati, Dari Bandara Misharti Langsung Kunjungi Korban Bencana Kebakaran

Hikmah Pandemi COVID-19 Peserta Kurban di Riau Kompleks Meningkat

Serda Parjuni Giat Rutin Babinsa Masuk Dapur di Rumah Ibu Aida Warga Kurang Mampu di Muara Bungkal 

Personil Polsek Kelayang Giat Minggu Kasih di Gereja Santo Paulus Desa Petonggan

Camat Riki Resmi Buka MTQ Tingkat Kelurahan Talang Mandi

Cegah Karhutla, Babinsa Kampung Rantau Bertuah Ajak Masyarakat Berpatroli & Lakukan Sosialisasi

Jaga Kualitas Pembangunan di Kuansing, Kajari Minta Panitia Lelang Tidak Curang

Babinsa Koramil 03/Minas Bentu Warga Dengan Masuk Dapur Ibu Suryati Warga Kurang Mampu di Rantau Bertuah

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan