MENU TUTUP

Bupati Kampar Serahkan Bantuan BLT-DD Secara Simbolis di Kecamatan Kampar

Senin, 08 Juni 2020 | 18:07:25 WIB Dibaca : 2005 Kali
Bupati Kampar Serahkan Bantuan BLT-DD Secara Simbolis di Kecamatan Kampar


KAMPAR, CATATANRIAU.COM | Penyerahan Secara Simbolis Bantuan Tunai Langsung Dana Desa (BLT-DD) diaula kantor desa Rumbio kecamatan Kampar, senin 8/6/20.

 

Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto,SH, didampingi Kepala Kantor Pertanahan Kampar Sutrilwan,S.H.,M.H, Kadis PMD Kampar Febrinaldi Tridarmawan,S.ST, M.Si, Kadis Sosial Zamzami Hasan, Camat Kampar Alkausar, Bhabinkampibmas Rumbio Bripka Haryanto, Kades Rumbio Andi Saputra,S.Si.

 

Bupati Kampar dalam arahannya," menyampaikan bahwa Bantuan Tunai Langsung - Dana Desa (BLT-DD) yang diterima sebagian masyarakat kabupaten Kampar, ini menunjukkan bukti bahwa pemerintah khususnya pemerintah kabupaten Kampar melalui pemerintah desa turut hadir ditengah masyarakat untuk membantu masyarakat yang sedang dilanda bencana non alam pandemi Covid-19.

 

Sama di desa-desa lain, bantuan sosial sebanyak Rp 600 ribu per KK ini akan dibayarkan selama tiga bulan dari bulan April, Mei dan Juni. Dengan demikian diminta agar bantuan ini benar-benar tepat sasaran atau yang benar-benar warga yang sangat membutuhkannya akibat dampak dari pendemi covid-19. Seperti biasa Catur Sugeng menyerahkan BLT-DD secara simbolis kepada beberapa perwakilan masyarakat dan juga diserahkan langsung kerumah warga.

 

Selanjutnya terkait Pembatasan Bersekala Besar (PSBB) di Kampar hari ini telah berakhir, maka tatanan barupun dimulai yang dinamakan "New Normal". Artinya dalam masih pandemi covid-19 masyarakat saat ini sudah diperbolehkan untuk beraktipitas diluar rumah, akan tetapi masyarakat wajib tetap mematuhi dan menjalankan Protokol Kesehatan seperti menggunakan masker, jaga jarak serta selalu cuci tangan pakai sabun,"ungkap Catur. 

 

Kepala desa Rumbio Andi dalam sambutannya menyampaikan bahwa desa Rumbio sendiri saat ini memliki sebanyak 843 Kepala Keluarga (KK), dimana sebanyak 129 KK telah menerima bantuan melalui Dinsos Kampar dengan program Penerima Keluarga Harapan (PKH), sebanyak 34 KK telah menerima dari bantuan Pangan Non Tunai, sebanyak 283 KK telah menerima bantuan BST dari Kemensos, kemudian sebanyak 123 KK saat ini menerima Bantuan Tunai Langsung -Dana Desa (BKT-DD) serta untuk 114 KK lainnya belum dapat dan kita berharap nantinya dapat bantuan dari BST provinsi Riau. (*)




Berita Terkait +

Meski Bulan Ramadhan, Personil Polsek Minas Tetap Lakukan Percepatan Vaksinasi Covid-19

Kapolda Riau Irjen Iqbal : Saya Siap Bersinergi Memajukan Negeri Tanah Melayu Riau

Cegah Penyebaran Covid-19, Polsek Pangkalan Lesung Imbau Warga Untuk Prokes

Giat Ops Supervisi di Minas Sambangi 2 Tempat Usaha Ini & Berikan Edukasi Prokes Covid-19

Personil Polsek Minas Lakukan Patroli C3, Cegah Kejahatan & Kriminalitas

Bersinergi Awasi Pemilu, Bawaslu Kunjungi Kunjungi Sekretariat JMSI Inhu

Paripurna Ranperda RPP 2019, Bupati Kampar Apresiasi DPRD Untuk Kemajuan Masyarakat Kampar

Kolaborasi Polda Riau dan Cipayung Plus, Berangkatkan 200 Masyarakat Mudik Lebaran Gratis

Anggota DPRD Siak Paramananda Pakpahan, Apresiasi Kinerja Polsek Minas Deklarasi Calon Penghulu

Giat Cooling System, Bhabinkamtibmas Desa Buluh Cina Polsek Siak Hulu Imbau Pemilu Damai 2024

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kritik Kinerja BPD Kuansing, Ketua SAPMA PP ini di Polisikan, Ketua KNPI Riau: Ngawur!

2

Kritik tajam forum BPD Kuansing,Boby Purba dipolisikan dan ini tanggapan BPPH PP Pekanbaru!

3

Antusias Siswa SMA Pekanbaru Mengenal Asal Usul Migas Lewat PHR Journey Room

4

Polsek Batang Cenaku dan Polsek LBJ Ringkus Pengedar Sabu, Ini Jumlah Barang Buktinya

5

Sat Lantas Polres Kampar Bersama ISDC Polda Riau Gelar Giat Police Goes To School di SMAN 1 Tambang

6

Anton ST.MM: Perjalanan Karier & Dedikasinya Dalam Membangun