MENU TUTUP

Satlantas Polres Siak Sediakan Dapur Umum & Hantar Makanan Langsung Untuk Masyarakat

Sabtu, 18 April 2020 | 19:41:56 WIB Dibaca : 2228 Kali
Satlantas Polres Siak Sediakan Dapur Umum & Hantar Makanan Langsung Untuk Masyarakat



SIAK - Dalam rangka menghadapi masa pandemi corona virus disease (COVID-19), Satlantas Polres Siak mendirikan dapur umum untuk masyarakat di Satpas SIM Polres Siak, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Riau, Sabtu (18/04/2020).

 


Dijelaskan Kapolres Siak AKBP Doddy F Sanjaya SIK melalui Kasat Lantas AKP Birgitta Atvina Wijayanti SIK yang disampaikan oleh Kanit Regident Polres Siak Iptu Ricky Marzuki SH, pengadaan dapur umum ini baru dimulai oleh pihaknya sejak hari ini, yang kemudian nasinya akan dibungkus, dan dibagikan kepada warga tidak mampu di antaranya, para pedagang kaki lima, tukang parkir, hingga buruh bongkar muat barang yang ada di pasar.

 


"Pengadaan dapur umum ini salah satu program dari operasi Aman Nusa II COVID-19. Juga sebagai gerakan emphaty building Polres Siak kepada masyarakat yang terdampak pandemi corona," terang Iptu Ricky.

 

Iptu Ricky menyebut, setiap harinya pihaknya akan membungkus sebanyak 50 bungkus nasi yang dimasak oleh para anggota Satlantas Polres Siak, lalu kemudian langsung dibagikan kepada masyarakat dengan cara menghampiri masyarakat itu.

 

"Jadi kita yang mendatangi mereka, kita antar langsung ketempat mereka bekerja, misal pedagang kaki lima, tukang parkir dan masyarakat lainnya yang tidak mampu," ujarnya.

 

Diakhir Iptu Ricky menambahkan, melalui kegiatan dapur umum ini, pihaknya pun berharap kiranya warga akan simpatik atas upaya yang dilakukan oleh Polri khususnya Polres Siak dalam membantu masyarakat yang terkena dampak sosial virus Corona.(*)




Berita Terkait +

Swab Test PDP NM Dinyatakan Positif Covid-19

Buka Konferensi Kerja II PGRI Cabang Minas Tahun 2022, Muhammad Darwis Harapkan PGRI Minas Bisa Lebih Baik Lagi 

Anggota DPRD Riau Apresiasi Kinerja Bhabinkamtibmas Bripka Jumi Sihombing

Karoops Polda Riau Kunjungi Lokasi Vaksinasi Serta Pos PPKM Di Siak

Kopda Suratno & Kopda L.sigalingging Ajak Warga Binaan Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Cara Berpatroli di Kuala Gasib

Sidang Perkara Karhutla PT Adei Bupati HM Harris dan Kadisbun Pelalawan Saksi

Serahkan Bantuan Sembako, Bupati Kampar Apresiasi Kontribusi THL dalam Penanggulangan Covid 19

Bupati HM.Wardan Terima Penghargaan Adhi Bhakti Tani Nelayan Madya

Antisipasi Gangguan di OVN PHR Minas, Serka D Sihombing dan Serda Holmes Pasaribu Patroli Rutin Disejumlah Lokasi Drilling

Penanganan COVID -19 Pelalawan Bupati HM Harris Siapkan 63 M

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Rusak Parah! Warga Minta Pemprov Riau Perbaiki Jalan Lintas Minas - Perawang

2

Harlades Pertama Desa Pemandang: Momentum Bersejarah Untuk Kemajuan Desa

3

Kecewa, Janji Humas PT. GWDC Tak Kunjung Ditepati, Pemuda Bangko Pusako Stop Operasi PT GWDC

4

PLTA Koto Panjang Hari ini Akan Menambah Bukaan Pintu Pelimpahan Air Waduk

5

Pj.Sekda Kampar Ahmad Yuzar Saksikan Sertijab Plt.Kepala Dinas Kominfo Dari Irwan Ar Ke Arizon SE

6

Untuk Perluasan HTI, Lagi, PT RPI di Inhu Serobot dan Merusak Kebun Masyarakat