MENU TUTUP

Bawaslu Rohul Gelar Rapat Evaluasi Pengawasan Pilkada 2024 & Buka Puasa Bersama

Senin, 17 Maret 2025 | 22:51:54 WIB Dibaca : 152 Kali
Bawaslu Rohul  Gelar Rapat Evaluasi Pengawasan Pilkada 2024 & Buka Puasa Bersama

Rohul, Catatanriau.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) mengadakan Rapat Koordinasi Stakeholder dan Evaluasi Pelaksanaan Pengawasan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Hotel Gelora Bhakti, Pasir Pengaraian, pada Senin (17/03/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja pengawasan pemilu serta mempererat sinergi antara berbagai pihak terkait. Acara ini juga dirangkaikan dengan buka puasa bersama sebagai bentuk mempererat silaturahmi antar stakeholder.

Ketua Bawaslu Rokan Hulu, yang diwakili oleh Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran, Dr. Yurnalis, SH, dalam sambutannya menegaskan pentingnya kerja sama antara Bawaslu, Komisi Pemilihan Umum (KPU), pemerintah daerah, serta berbagai pihak terkait lainnya dalam memastikan penyelenggaraan Pilkada yang bersih, jujur, dan adil.

"Terima kasih kepada seluruh stakeholder yang telah berperan aktif dalam mengawal Pilkada 2024 sehingga dapat berjalan dengan aman, jujur, dan adil," ujar Yurnalis.

Yurnalis juga berharap menyampaikan bahwa selama pelaksanaan Pilkada 2024, Bawaslu Rokan Hulu menerima beberapa laporan terkait dugaan pelanggaran pemilu. Namun, seluruh laporan tersebut telah ditindaklanjuti sesuai dengan mekanisme yang berlaku.

Selain itu, ia menyrbutkan bahwa adanya gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK) merupakan bagian dari proses demokrasi yang harus dihormati. Menurutnya, setiap tahapan dalam penyelenggaraan pemilu harus dijalankan dengan transparan dan akuntabel agar kepercayaan publik terhadap demokrasi tetap terjaga.

Dengan adanya rapat evaluasi ini, Bawaslu Rokan Hulu berharap dapat meningkatkan sistem pengawasan untuk memastikan bahwa Pilkada di masa mendatang berjalan lebih transparan dan demokratis.

Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Komisi Pemilihan Umum (KPU) Rokan Hulu, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), tokoh masyarakat. serta para wartawan.

Perwakilan Forkopimda, yang juga merupakan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Rokan Hulu Fajar Haryowimboko, SH.MH, menyampaikan bahwa penyelenggaraan Pilkada 2024 berjalan dengan baik. Menurutnya, keberhasilan tersebut tidak lepas dari kerja sama solid antara seluruh pihak yang terlibat dalam pengawasan pemilu.

Sebagai bentuk apresiasi, Bawaslu Rokan Hulu memberikan piagam penghargaan kepada beberapa stakeholder yang telah berperan aktif dalam mendukung pengawasan Pilkada. Beberapa pihak yang menerima penghargaan antara lain Kejari Rokan Hulu, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Rokan Hulu, serta Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Rokan Hulu.

Selain agenda utama terkait evaluasi pengawasan pemilu, acara ini juga menjadi momen silaturahmi antara Bawaslu dan para pemangku kepentingan. Setelah sesi evaluasi dan penyerahan penghargaan, kegiatan dilanjutkan dengan tausiyah dan doa bersama.

Dengan terselenggaranya rapat evaluasi ini, Bawaslu Rokan Hulu optimistis bahwa pengawasan pemilu di masa mendatang dapat terus diperbaiki dan ditingkatkan. Hal ini menjadi langkah penting dalam mewujudkan Pilkada yang lebih baik dan demokratis di Kabupaten Rokan Hulu."""


Laporan: E.S.Nst



Berita Terkait +

Soft Launching Mall Pelayanan Publik Di Rohul: Peningkatan Pelayanan Perizinan Bagi Masyarakat

Buka Rakernis, Kapolda Riau Irjen Iqbal Ingatkan Anggota Sabhara & Obvit Agar Bersikap Humanis

Personel Gakkumdu Polres Inhu Gelar Patroli dan Imbauan Tolak Politik Uang

Berkunjung Kepolsek Seberida, Kapolres Inhu Ucap Terima Kasih ke Anggota

PWI Provinsi Riau Tuan Rumah HPN 2025, Digital Menjadi Mesin Ekonomi Baru Era Bonus Demografi

Cegah Karhutla, Kabupaten Inhu Apel Gelar Pasukan dan Peralatan

Semarak Hut Kampar, Kominfo Kampar akan Gelar Sepeda Gembira dan Lomba Vidio Kreatif

Siap Padamkan Api! Polsek Tapung dan Camat Gelar Apel Kesiapsiagaan Karhutla, Kolaborasi Jaga Lingkungan

Anggota Koramil 04/Perawang Intensifkan Patroli Rutin, Jaga Kamtibmas Selama Pilkada di Kecamatan Tualang & Koto Gasib

Polres Siak dan PT. Nusa Prima Manunggal Kolaborasi Tanam Jagung, Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan