MENU TUTUP

Babinsa Koramil 03/Minas Gelar Kegiatan Kampung Pancasila, Sosialisasi Nilai-Nilai Luhur Pancasila kepada Masyarakat

Jumat, 28 Februari 2025 | 12:24:39 WIB Dibaca : 142 Kali
Babinsa Koramil 03/Minas Gelar Kegiatan Kampung Pancasila, Sosialisasi Nilai-Nilai Luhur Pancasila kepada Masyarakat

Siak, Catatanriau.com - Dalam rangka memperkuat nilai-nilai Pancasila di tengah masyarakat, Koramil 03/Minas Kodim 0322/Siak menggelar kegiatan Kampung Pancasila di RT 04 RW 02 Kelurahan Minas Jaya, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, pada Jumat, 28 Februari 2025. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Babinsa Koramil 03/Minas, Sertu Joko Purnomo.

Kegiatan yang dimulai pukul 09.30 WIB ini menyasar masyarakat Kelurahan Minas Jaya, khususnya warga RT 04 RW 02. Sertu Joko Purnomo menyampaikan sosialisasi mengenai nilai-nilai Pancasila, dengan fokus pada gotong royong, saling menghormati, dan pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama.

"Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menanamkan pemahaman yang lebih dalam mengenai nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila. Kami berharap, melalui kegiatan ini, para pemuda dan pemudi serta seluruh lapisan masyarakat dapat mengimplementasikan nilai-nilai luhur Pancasila dalam kehidupan sehari-hari," ujar Sertu Joko Purnomo.

Kegiatan sosialisasi ini berlangsung dengan aman dan lancar, serta mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat.

"Diharapkan, kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan untuk memperkuat karakter bangsa dan menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," tukasnya.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

425 Mahasiswa/i Universitas Pasir Pengaraian Resmi Sandang Gelar Sarjana

Kejari Rohul Himbau Masyarakat Untuk Ikut Memantau Penyaluran Dana BANSOS

Ops Patuh LK 2024, Unit Lantas Polsek Minas Melaksanakan Giat Penindakan Kasat Mata Terhadap Pelanggar Lalulintas

Gas Elpiji 3Kg Langka Di Minas, Forkopimcam Gelar Rapat Kordinasi Dengan Pihak Agen

Bersama Warga di Perawang Barat, Sertu Sahidin dan Koptu Togi Sitorus Beserta Tim Lakukan Giat Patroli Guna Cegah Kebakaran Lahan

Bupati Rohul Dukung Program Desa Rambah Yang Bermitra Dengan PT.Indomakmur

Kapolsek Rengat Barat Edukasi Pemilu Damai Pada Karyawan dan Serikat Kerja

Nama & Foto Sekda Rohul Digunakan Oknum Tak Bertanggung Jawab Untuk Penipuan

Buka Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Inhil : Gemakan Program Yang Meningkatkan Kualitas Pendidikan

Bersama Warga Binaan Sertu Sahidin Patroli Gabungan Antisipasi Karhutla Secara Rutin di Wilayah Kampung Sengkemang

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan