MENU TUTUP

Danrem 031/Wira Bima Pimpin Tradisi Korps Dan Penyerahan Jabatan Dandim 0320/Dumai

Senin, 13 Januari 2025 | 14:47:45 WIB Dibaca : 196 Kali
Danrem 031/Wira Bima  Pimpin Tradisi Korps Dan Penyerahan Jabatan Dandim 0320/Dumai

Pekanbaru, Catatanriau.com  || Komandan Resor Militer (Danrem) 031/Wira Bima Brigjen TNI Sugiyono pimpin langsung Tradisi Korps Dan Penyerahan Jabatan Komandan Kodim (Dandim) 0320/Dumai  kepada Letnan Kolonel Inf Ronal Marpaung, S.Sos. Acara berlangsung khidmat di Auditorium Kaharuddin Nasution,Jl. Mayor Ali Rasyid No. 01 Pekanbaru.,Senin 13 Januari 2025.

Dalam Sambutannya, Brigjen TNI Sugiyono menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bertugas kepada Letkol Inf Ronal Marpaung yang resmi menjabat sebagai Dandim 0320/Dumai yang baru. Danrem menekankan pentingnya peran seorang Dandim dalam menjalankan tugas dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab.

"Selaku Komandan Kodim dituntut untuk dapat berbuat baik, berani, tulus, dan ikhlas dengan meningkatkan kegiatan program teritorial serta membangun komunikasi sosial bersama seluruh komponen bangsa," tegas Brigjen TNI Sugiyono.

Beliau juga mengingatkan bahwa tugas pokok Kodim mencakup pembinaan kemampuan, kekuatan, dan gelar kekuatan serta pembinaan teritorial untuk menyiapkan wilayah pertahanan di darat dan menjaga keamanan wilayah dalam mendukung tugas pokok Korem 031/Wira Bima.

Danrem optimis bahwa Letkol Inf Ronal Marpaung, S. Sos dapat menjalankan tugas dengan baik berbekal wawasan, pengetahuan, dan pengalaman yang dimilikinya. "Laksanakanlah tugas yang sudah dipercayakan dengan penuh rasa tanggung jawab dan dedikasi yang tinggi, karena jabatan ini merupakan kepercayaan dan kehormatan yang harus disyukuri sebagai amanah dari Allah SWT," ujar Brigjen TNI Sugiyono.

Selain itu, Danrem juga menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bertugas kepada Ny. Ronal Marpaung sebagai Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang LXXV Kodim 0320/Dumai. "Semoga Ibu dapat mendukung tugas suami dan membantu tugas organisasi Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 031 PD I/Bukit Barisan," tutup Danrem.

Dengan terlaksananya serah terima jabatan ini, diharapkan Kodim 0320/Dumai semakin solid dan profesional dalam menjalankan tugas serta terus bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Dumai.

Di akhir kegiatan Acara di lanjutkan dengan Ramah Tamah Dan perkenalan pejabat baru Dandim 0320/Dumai.

Pantauan Awak Media,Turut hadir di kegiatan ini, Kasrem 031/Wira Bima, Kol Kav Eko Agus Nugroho, S.I.P., M.S,  para Kepala Seksi (Kasi) Kasrem 031/Wira Bima, serta para Komandan dan Kepala Satuan Dinas Jawatan (Dan/Ka Satdisjan) Dan para Prajurit dan PNS yang ada di wilayah Pekanbaru.(Rls).



Berita Terkait +

Operasi Zebra 2018, Sudah 50 Kendaraan Yang Terjaring Razia Oleh Satlantas Minas

Perjuangkan Hak Masyarakatnya, Kades Ambil Sikap Pengelolaan Lahan Kelompok Tani Sei Juragi

Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Ini Sekolah yang Menjadi Sasaran Polres Inhu

Gelar Potang Balimau, Wabup Rohul: Ini Salah Satu Tradisi Budaya Yang Harus Dilestarikan

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Rohul: Maju Bersama Indonesia Raya

Sebagai Pemilih Pemula, Polsek Kampar Kiri Hilir ajak Siswa sukseskan dan Kenali Peserta Pemilu

Antisipasi Terjadinya Karhutla, Anggota Koramil Minas Ajak Masyarakat di Minas Jaya Berpatroli 

Wakili Danramil Serma Nasir Ikuti Sosialisasi Dan Survei Pengadaan 2 Sumur KKKS PHR di Minas

Kapolsek Tapung Langsung Turun Tindak Lanjuti Pemberitaan Tentang Galian C

Bikin Merinding! AB Purba Kembali Pimpin IKBR, Ini Tanggapan Ketua KNPI Riau

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Polsek Kampar Kiri Hilir Ciduk Pengedar Sabu di Desa Utama Karya, Amankan 13 Paket Narkoba!

2

Pertemuan Antara IKBR dan IKMR Kecamatan Minas Hasilkan Kesepakatan Terkait Kasus Pengerusakan dan Pengeroyokan

3

Ada Dugaan Aktivitas Bongkar Muat Barang Ilegal di Pelabuhan Rakyat Buton Siak, JMSI Desak Pihak Berwenang Bertindak!

4

Penganiayaan di Minas, Kabupaten Siak: Ketua KNPI Riau Apresiasi Kapolres Siak dan Kasat Reskrim Polres Siak

5

Uban Panjaitan Akhirnya Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Penganiayaan di Minas, Siak

6

Polsek Sabak Auh Cokok Tiga Tersangka Kasus Narkotika Jenis Shabu