Babinsa Koramil 04/Perawang Lakukan Surveilans PMK di Kp Perawang Barat

Siak, Catatanriau.com | Babinsa Koramil 04/Perawang, Kodim 0322/Siak, Koptu Togi Sitorus, bersama tim unit reaksi cepat (URC) pada Senin (13/1) pukul 11.10 WIB telah melaksanakan surveilans terhadap hewan ternak di Kampung Perawang Barat, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian penyakit mulut dan kuku (PMK) yang masih menjadi perhatian serius.
Dalam surveilans tersebut, tim fokus memeriksa kondisi kesehatan sapi milik Bapak Susilo W. Hasilnya, hingga pukul 11.20 WIB, kondisi sapi dinyatakan aman dan tidak ditemukan gejala penyakit PMK.
"Kami terus berkomitmen untuk melakukan pemantauan secara berkala terhadap hewan ternak di wilayah binaan. Kepada para peternak, kami menghimbau agar selalu menjaga kebersihan kandang, memberikan pakan yang bergizi, dan segera melaporkan jika ada hewan ternak yang menunjukkan gejala penyakit. Pencegahan dini adalah kunci utama untuk mencegah penyebaran PMK." Ujar Koptu Togi Sitorus.***
Laporan : Idris Harahap