MENU TUTUP

SMPN 5 Minas klarifikasi Terkait Pengadaan Seragam Sekolah

Sabtu, 07 Desember 2024 | 12:07:43 WIB Dibaca : 680 Kali
SMPN 5 Minas klarifikasi Terkait Pengadaan Seragam Sekolah

Siak, Catatanriau.com | SMPN 5 Minas memberikan pernyataan klarifikasi terkait pengadaan seragam sekolah yang menuai Polemik. Dalam pernyataanya setelah dikonfirmasi awak media, Kepala SMPN 5 Minas, Kurnia Widiastuti menjelaskan bahwa sekolah tidak mengelola seragam, pengadaan seragam sekolah sepenuhnya diserahkan kepada orang tua siswa. 

"Pada bulan Juli 2024 lalu, ada rapat bersama orang tua siswa baru yang dihadiri sekitar 55 orang tua siswa, disitu disampaikan bahwa pengadaan seragam sekolah diserahkan kepada orang tua siswa masing-masing," kata Kurnia Widiastuti, kepada Wartawan, Sabtu (07/12/2024).

Menurutnya, setelah rapat dengan wali siswa selesai, ada beberapa orang tua murid yang menanyakan bagaimana membeli seragam olahraga sebab tidak ada yang bersablon.

"Beberapa orang tua menanyakan bagaimana dengan seragam olahraga yang memerlukan sablon, susah kalau beli sendiri-sendiri, disana saya sampaikan silahkan bapak ibu bermusyawarah dengan orang tua yang lain, mungkin kalau bersama-sama lebih mudah memesannya. Saat itu, ada salah seorang wali murid yang punya inisiatif mencari tukang sablon. Jadi, dalam hal ini, musyawarah pembelian baju olahraga dan melayu dilakukan oleh orang tua setelah rapat dengan sekolah selesai, sekolah tidak terlibat dalam pembeliannya," katanya.

Kurnia juga menjelaskan bahwa saran yang diberikan pihak sekolah kepada orang tua murid terkait baju olahraga hanyalah sebatas informasi umum. Pihak sekolah sama sekali tidak memaksa atau mengarahkan orang tua murid untuk membeli seragam di tempat tertentu.

"Kami tidak mengetahui secara detail mengenai biaya seragam yang disepakati oleh para orang tua murid, karena ini sepenuhnya merupakan keputusan mereka. Kami tidak terlibat dalam proses tersebut," imbuhnya.

Terkait dugaan keterlibatan wakil Komite sekolah, Kurnia menjelaskan bahwa proses pemilihan wakil komite masih belum dilakukan, baru sebatas mencalonkan, yang akan diusulkan ketika rapat. Selain itu, pihak sekolah juga belum melakukan rapat  kesepakatan terkait penunjukan wakil komite yang baru. 

Kurnia berharap agar masyarakat memahami situasi yang sebenarnya, Ia menyampaikan bahwa pihak sekolah sangat memahami aturan yang melarang adanya pengadaan seragam di sekolah. Oleh karena itu, pihaknya tidak mungkin melakukan pelanggaran terhadap aturan tersebut.

"Kami berkomitmen untuk menjalankan tugas sesuai dengan aturan yang berlaku," pungkasnya.****

Penulis : Idris Harahap 
 



Berita Terkait +

Dana CSR PT SIR di Kampung Maredan Barat Dalam Sorotan Masyarakat, ini Sikap Ketua KNPI Riau

Sambangi Objek Vital di kelurahan, Polsek Pangkalan Lesung Patroli Cegah C3

Peringati HUT Humas Polri Ke - 69, Polres Siak Potong Tumpeng bersama Insan Pers

Wakil Bupati Siak Husni Merza Lantik 92 Orang Pejabat Dilingkungan Pemkab Siak

Kapolres Kampar Sambut Kunjungan Tim Verifikasi Pelayanan Publik Dari Kemenpan RB

Lomba Masak Ikan Tingkat Provinsi Riau, TP PKK Rohul Raih Juara Umum

Pj Bupati Kampar Apresiasi Demplot Digitas Farming Telah diterapkan di Kampar

Hasil Rekap Surveilins Dinkes Rohul, Penambahan PDP di Rohul Nihil

Sekda Kampar Serahkan Materi KUPA-PPAS Kepada Ketua DPRD Kampar

Kapolsek Bangkinang Barat Pimpinan Pencarian Korban Tenggelam di Sungai Kampar Bersama BPBD

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Tragedi di Pangkalan Kasai Inhu, IRT Ditemukan Meninggal Gantung Diri

2

Polsek Minas Ungkap Kasus Penggelapan Pupuk Milik PT. Arara Abadi

3

Penemuan Jenazah Menggantung Hebohkan Warga di Dusun Tua Inhu

4

Mabes Polri Amankan Petani Pengelola Lahan Sawit 1000 Hektar di Siak, Ketua KNPI Riau Bilang Ini

5

Polsek Tapung Bekuk Komplotan Pencuri Komponen Tower Telkomsel, RRU Senilai Rp 32 Juta Diamankan!

6

Oknum KADES di Kampar ini Tantang Aparat Penegak Hukum, M Ujud Mengaku Punya Beking Kuat