MENU TUTUP

Kado Spesial Warnai Peringatan Hari Guru di SDN 003 Belimbing

Rabu, 27 November 2024 | 11:06:33 WIB Dibaca : 275 Kali
Kado Spesial Warnai Peringatan Hari Guru di SDN 003 Belimbing

Inhu, Catatanriau.com | Suasana haru dan bahagia menyelimuti SDN 003 Belimbing pada peringatan Hari Guru Nasional tahun ini. Para siswa dengan penuh semangat memberikan berbagai hadiah kepada guru-guru mereka sebagai tanda terima kasih atas segala ilmu dan bimbingan yang telah diberikan, Senin (25/11/2024).

Bukan hanya siswa, para guru pun saling bertukar hadiah, menciptakan suasana kekeluargaan yang hangat. Kepala Sekolah, Herda Lismawati, mengungkapkan rasa terharunya atas apresiasi yang diberikan oleh seluruh civitas akademika sekolah.

"Hari ini sangat spesial bagi kami. Melihat antusiasme siswa memberikan hadiah, saya merasa semua jerih payah kami sebagai pendidik sangat berharga," ujar Bunda Herda, sapaan akrab Kepala Sekolah.

Selain pemberian hadiah, berbagai kegiatan menarik juga digelar, seperti lomba kebersihan kelas dan lomba administrasi guru. Lomba-lomba ini bertujuan untuk meningkatkan semangat kompetisi yang sehat di kalangan siswa dan guru.

Dalam kesempatan itu, Bunda Herda mengajak seluruh guru untuk terus berinovasi dalam pembelajaran, terutama dalam pemanfaatan teknologi informasi.

"Dengan kualitas guru yang unggul, kita yakin SDN 003 Belimbing akan terus berkembang dan menjadi sekolah yang berkualitas," tegasnya.***

Laporan : S A Pasaribu 



Berita Terkait +

PHR Tularkan Komitmen Aspek Keselamatan Bagi Perusahaan Mitra Kerja

Ucapkan Selamat, Rezita Meylani Yopi Berikan Ruang Ade - Hendrizal Buktikan Janji Kampanye

Pemkab Rohul Adakan Rapat Desk Dalam Mensukseskan Pilkada 9 Desember 2020

Dua Babinsa Koramil 03/Minas Berpatroli di Area 1 PT PHR Minas Timur, Penguatan Binter SKK Migas

Polres Rokan Hulu Menyembelih Sapi Qurban Sehari Setalah Idul Adha 1441 Hijriah

Ribuan Calon Seleksi Polri Ikuti Sumpah Pakta Integritas

Cegah Maraknya Penyakit Masyarakat! Polsek Koto Gasib Dan Satpol PP Razia Disejumlah Warung Remang-remang

Antisipasi PMK Terhadap Hewan Ternak, Serda Holmes Pasaribu Lakukan Pendampingan Sosialisasi di Kampung Muara Kelantan

Sertu Joko Purnomo Lakukan Kunjungan Silaturahmi & Pemantauan Anak Yang Mengalami Stunting di Kampung Minas Barat 

Berimbang Jumlah Sembuh dan Penambahan Terkorfirmasi Positif COVID-19

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

2

Masyarakat Koto Gasib Tolak PSU Siak, Gugatan Periodisasi Alfedri Kembali Picu Aksi

3

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

4

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

5

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan

6

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat