Babinsa Koramil 03/Minas Sosialisasikan Pentingnya Kesehatan Kepada Warga Kampung Lubuk Umbut

Siak, Catatanriau.com | Pelda Benriyadi, Babinsa Koramil 03/Minas, Kodim 0322/Siak, telah melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) mengenai kesehatan kepada masyarakat Kampung Lubuk Umbut, Kecamatan Sungai Mandau, Kabupaten Siak, pada hari Sabtu (16/11/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, terutama generasi muda, akan pentingnya menjaga kesehatan.
Dalam kegiatan tersebut, Pelda Benriyadi memberikan sosialisasi tentang berbagai aspek kesehatan, mulai dari pola makan sehat, olahraga teratur, hingga pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Selain itu, Babinsa juga mengajak masyarakat untuk aktif dalam gotong royong membersihkan lingkungan, terutama saluran air.
"Kesehatan adalah aset yang paling berharga. Mari kita jaga kesehatan kita dengan baik, mulai dari menjaga kebersihan lingkungan sekitar hingga mengonsumsi makanan yang sehat," ujar Pelda Benriyadi.
Pelda Benriyadi berharap, kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Kampung Lubuk Umbut. Ia juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga kesehatan diri dan lingkungan.
"Saya melihat antusiasme masyarakat cukup tinggi dalam mengikuti kegiatan ini. Semoga sosialisasi yang telah disampaikan dapat bermanfaat dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari," tambahnya.
Dikatakan dia, adapun tujuan utama kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan dan mendorong mereka untuk hidup lebih sehat. Dengan demikian, diharapkan dapat tercipta generasi muda yang sehat dan berkualitas.
Kegiatan Komsos ini berlangsung lancar dan kondusif. Masyarakat antusias mengikuti sosialisasi yang disampaikan oleh Babinsa.***
Laporan : Idris Harahap