OMP-LK24: Polres Rohul Gelar Jumat Berkah & Cooling System Di Pasir Pengaraian

Rohul, Catatanriau.com | Dalam rangka menciptakan suasana aman dan kondusif menjelang Pilkada Rohul 2024, Polres Rokan Hulu (Rohul) melaksanakan kegiatan Cooling System dan Jumat Berkah melalui Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 (OMP-LK24).
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Rohul, AKBP Budi Setiyono, S.I.K., M.H., didampingi Kasat Lantas Polres Rohul, AKP Tatit Rizkiyan Hanafi, S.T.K., S.I.K., bersama personel Sat Lantas dan Polwan Polres Rohul.
Pada Jumat (01/11/2024) pukul 13.10 WIB, rombongan Polres Rohul menggelar kegiatan tersebut di Masjid Raya Kota Pasirpengaraian dan Panti Asuhan Al-Uswah, Kecamatan Rambah. Dalam kegiatan ini, Kapolres beserta jajaran melaksanakan salat Jumat berjamaah bersama ratusan jamaah masjid setempat.
Usai doa bersama, Kapolres dan anggota membagikan ratusan nasi kotak kepada para jamaah yang pulang sebagai wujud kepedulian dan mempererat tali silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat setempat.
Kapolres AKBP Budi Setiyono menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pendekatan Polres Rohul terhadap masyarakat, khususnya warga Pasirpengaraian.
“Kegiatan ini sebagai wujud silaturrahmi serta pendekatan Kepolisian Polres Rohul dengan masyarakat Kelurahan Pasirpengaraian, khususnya jamaah Masjid Raya Kota Pasirpengaraian,” ujarnya.
Tidak hanya itu, Kapolres beserta jajarannya juga melanjutkan kegiatan sosial dengan mengunjungi Panti Asuhan Al-Uswah, Kecamatan Rambah. Di sana, mereka memberikan bantuan sosial berupa nasi kotak serta santunan kepada anak-anak yatim piatu sebagai bentuk kepedulian kepada sesama, terutama kepada anak-anak yang membutuhkan.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Rohul juga menyampaikan imbauan kepada seluruh masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban menjelang tahapan Pilkada Rohul 2024. Ia mengajak masyarakat untuk bersinergi dalam menciptakan suasana damai, aman, dan kondusif selama proses pemilihan.
“Karena memilih dan dipilih itu adalah penyampaian hak konstitusional masyarakat, jadi hal tersebut merupakan tanggung jawab semua elemen masyarakat Negeri Seribu Suluk,” tambahnya.
Kegiatan Jumat Berkah dan Cooling System ini diharapkan dapat menjadi sarana yang efektif dalam membangun komunikasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat serta menjaga situasi tetap kondusif di tengah proses demokrasi yang sedang berlangsung di Kabupaten Rokan Hulu.
Kapolres berharap bahwa melalui langkah ini, masyarakat akan lebih peduli terhadap pentingnya keamanan dan ketertiban demi mewujudkan Pilkada yang damai dan sukses di tahun 2024 ini.
Dengan berjalannya kegiatan ini, Polres Rohul berharap semangat kepedulian dan kebersamaan akan terus terjalin di antara aparat kepolisian dan masyarakat, sehingga tercipta lingkungan yang aman dan damai untuk semua.(Humas Polres Rohul).***
Laporan : E.S.Nst