MENU TUTUP

Hingga Dini Hari, Satlantas Patroli dan Buru Pelaku Balap Liar, Ini Hasilnya

Ahad, 20 Oktober 2024 | 10:03:02 WIB Dibaca : 173 Kali
Hingga Dini Hari, Satlantas Patroli dan Buru Pelaku Balap Liar, Ini Hasilnya

Inhu, Catatanriau.com | Tertibkan aksi balap liar yang cukup meresahkan masyarakat, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau berpatroli hingga dini hari pada beberapa ruas jalan dalam Kota Rengat yang kerap menjadi tempat balap liar.

Patroli, penindakan dan antisipasi balap liar tersebut dilaksanakan Sabtu 19 Oktober 2024 malam hingga Minggu 20 Oktober 2024 dini hari pada beberapa titik jalan Kota Rengat, seperti Jalan R. Suprapto, Jalan Bupati Tulus, Jalan Narasinga dan lokasi lainnya.

"Ada beberapa unit kendaraan atau sepeda motor yang terjaring dan sudah kita amankan untuk diproses sesuai ketentuan berlaku," kata Kapolres Inhu, AKBP Fahrian Saleh Siregar, S.I.K., M.Si melalui Kasat Lantas Polres Inhu, AKP Eri Asman, S.H pada awak media Minggu pagi.

Dijelaskan Kasat, dengan penindakan tersebut, berati masih ada pelaku-pelaku balap liar di Kota Rengat dan sekitar. "Sebagai efek jera untuk pelaku balap liar, akan kita proses sesuai ketentuan berlaku dan kita panggil orang tua bersangkutan," tegasnya.

Kasat berharap, pada remaja dan anak-anak muda Kota Rengat, khususnya Kabupaten Inhu, jauhi aksi balap liar yang dapat membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan lain. Tidak hanya itu, masyarakat pasti terganggu oleh aksi balap liar karena suara knalpot sepeda motor yang digunakan tidak lagi standar.

Pada orang tua, jagalah anak masing-masing, selalu ingatkan agar melakukan hal-hal yang tidak bermanfaat dan merugikan diri sendiri maupun orang lain, seperti balap liar. "Lebih baik orang tua menghukum anak sendiri dengan cara menyita sepeda motornya atau tindakan lain daripada terjaring saat operasi serta mencelakakan orang lain," pungkas Kasat.

Sambil patroli dan penindakan pelaku balap liar, Satlantas Polres Inhu juga mengajak para pemuda,  serta masyarakat disetiap lokasi patroli untuk selalu menjaga situasi Kamtibmas dan Kamseltibcarlantas selama tahapan Pilkada serentak 2024, sehingga Pilkada di Inhu terlaksana dengan aman, tertib dan bermartabat.***

Laporan : S A Pasaribu 



Berita Terkait +

Bupati H. Sukiman Lepas Keberangkatan JCH Riau Kloter 9

Prihatin Terhadap Kemunduran Prestasi Atlet Meranti, Ketua IPMS Hafid Mahzdan Angkat Bicara

Kepala Desa Pasir Agung Enggan Dijumpai Wartawan

Serma Muhajir Komsos Tentang Nilai-nilai Pancasila Kepada Warga Binaannya di Minas Jaya

Titik Hotspot Terpantau di Area GS 1 PT PHR, Polsek Minas Lakukan Pengecekan Namun Nihil Karlahut

Jelang Pilkada, Ketua BMRB Siak Ajak Masyarakat Jaga Persatuan & Kerukunan Antar Umat

Antisipasi Penyebaran Virus PMK Hewan Ternak, Babinsa Serma Benriyadi Pendampingan Dan Sosialisasi di Kp Lubuk Umbut

Haruskah KOPERTIM Dibagi 3 Desa atau Di Kembalikan Pengelolaannya Ke Pihak Perusahaan

Normalisasi Sungai, Kades Rantau Sakti: Ini Bukan Bisnis Tapi Murni Untuk Kepentingan Umum

4 Pasien Positif COVID-19 Seluruhnya Sembuh dan Sehat

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Aksi Brutal Remaja di Perawang Gegerkan Warga, Pelaku Penganiayaan Anak di Bawah Umur Dibekuk Polisi!

2

KPU Siak Tetapkan Daftar Pemilih di Tiga Tempat PSU Pilkada Siak Berjumlah 1.011 Pemilih

3

Harimau Sumatera Ditangkap Usai Terkam Pekerja di Pelalawan, BBKSDA Riau Tingkatkan Patroli

4

Mahasiswa Tolak Revisi UU TNI: Ancaman Bagi Demokrasi dan Supremasi Sipil

5

Penggerebekan Sabung Ayam di Way Kanan Berujung Tragis, Tiga Polisi Gugur Ditembak OTK

6

Puluhan Pemuda Geruduk PT SLS, Kantor Disegel Akibat Dugaan Ketidakpedulian Perusahaan