MENU TUTUP

Satu-satunya di Riau, Bupati Siak Terima Penghargaan Bupati Entepreneur Award 2019

Rabu, 04 Desember 2019 | 17:15:23 WIB Dibaca : 2512 Kali
Satu-satunya di Riau, Bupati Siak Terima Penghargaan Bupati Entepreneur Award 2019

 


JAKARTA - Bupati Siak terpilih menjadi satu-satunya kepala Daerah di Provinsi Riau, yang menerima penghargaan sebagai Bupati Entrepreneur Award 2019 Kategori Pariwisata, dari Mark Plus Inc dan Philip Kotler Center for ASEAN Marketing. 

 


Penghargaan tersebut diserahkan oleh Direktur Hubungan Kelembagaan dan BUMN Bank BRI Pusat Agus Noorsanto selaku salah satu sponsor, pada acara Leader Entrepreneur Award 2019, di Ballroom 1C, Rizt Carlton Pacific Place komplek SCBD Jakarta, Rabu Siang (4/12/2019). 

 

 

Saat ditemui seusai menerima penghargaan, Bupati Siak Alfedri mengucapkan syukur atas penghargaan yang telah diraih oleh Kabupaten Siak ini.

 

 

"Alhamdulillah, hari ini Bupati Siak mendapatkan penghargaan dari Mark Plus Inc dan Philip Kotler Center for ASEAN Marketing, di bidang pariwisata", kata Alfedri.

 

 

Pemda Siak bersama Dinas Pariwisata dan juga Komunitas serta masyarakat, sambung Alfedri, telah bekerjasama dan berusaha untuk terus mendorong pengembangan kepariwisataan yang ada di Kabupaten Siak, baik dari segi penambahan objek wisata, promosi dan pemasaran wisata. 

 

 

"Usaha itulah yang menjadi penilaian oleh Mark Plus Inc dan Philip Kotler Center for ASEAN Marketing, dan memberikan penghargaan kepada Bupati Siak", jelasnya.

 

 

Masih kata Alfedri, dengan terus berkembangnya objek wisata yang ada di Kabupaten Siak, akan mendorong ekonomi masyarakat dimasa yang akan datang.

 

 

"Dengan semakin meningkatnya jumlah wisatawan yang ada di Kabupaten Siak, akan menghidupkan berbagai jenis usaha seperti penginapan, kuliner, transportasi dan lainnya. Bahkan akan meningkatkan kreatif anak-anak Siak", harap Alfedri.

 

Dalam kesempatan ini, Alfedri didampingi oleh Asisten II Setda Kabupaten Siak Hendrisan.(hms)


Laporan : Idris Harahap

 

Editor.   : Redaksi



Berita Terkait +

Dr. Barita Simanjuntak Dapat Mandat Jadi Tim Reformasi Hukum

Tawuran telan korban, Wali Kota Tangerang keluarkan instruksi

Panglima TNI dan Kapolri Pimpin Rapat Terkait Penanganan Covid-19 di Jawa Timur

Destinasi Unggulan Kaya Akan Warisan Leluhur, Sandiaga Uno Dorong Potensi Desa Wisata Bugisan

Obrolan Menarik tentang Persiapan Intelijen Dalam Menyongsong Tahun Politik

Kapolri Tegaskan Soliditas dan Sinergitas TNI-Polri Modal Kawal Kebijakan Nasional

Mapolres Dharmasraya dibakar

Ketum PJS Apresiasi Gebrakan PJS Riau

Jalankan 100 Hari Program Prioritas Jenderal Listyo Sigit Humas Polri Gelar Pelatihan Konten Kreatif

Kapolri : Pecat Dan Pidanakan Oknum Polisi Yang Melanggar Aturan

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pria Bejat Ini Dicokok Polsek Minas Lantaran Cabuli Berulangkali Anak Yang Masih Duduk di SD

2

SDN 014 Balam Jaya Gelar Pelepasan Siswa, Begini Pesan Gurunya 

3

Akhirnya Mahasiswa Caltex Riau Ditemukan Tidak Jauh Dari Korban Tenggelam

4

Sambut Aksi Mahasiswa & Pemuda, Ketua DPRD Inhil Jelaskan Secara Detail Soal Jembatan Sungai Piring

5

Jumpa Dengan Wbp, Fajar Lase: Setelah Bebas Nanti Jadilah Tauladan Yang Baik Bagi Keluarga

6

Harumkan Nama Kampar di Kancah International,  Tranding Nomor Satu di Youtube Putri Ariani Tampil Luar Biasa di American Got Talent, Mhd. Firdaus Sampaikan Ucapkan Selamat dan Rasa Bangga dari Masyarakat Kabupaten Kampar Riau