MENU TUTUP

Rapat Pleno di PPK Tualang Pada Hari Ke-8 Tetap Dikawal Ketat Oleh Anggota Koramil 04/Perawang Dan Tim Gabungan

Ahad, 25 Februari 2024 | 11:13:59 WIB Dibaca : 624 Kali
Rapat Pleno di PPK Tualang Pada Hari Ke-8 Tetap Dikawal Ketat Oleh Anggota Koramil 04/Perawang Dan Tim Gabungan

Siak, Catatanriau.com | Guna mengantisipasi gangguan ataupun masalah, Anggota Koramil 04/Perawang Sertu Venus dan Praka Gunariadi hari ini Ahad (25/02/2024), mereka bersama aparat gabungan dari Polsek Tualang tetap standby untuk melaksanakan pengamanan pleno terbuka hari kedelapan (8) rekapitulasi penghitungan suara hasil pemilu 2024 yang dilaksanakan oleh Panitera penitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tualang di Gedung Olahraga (Gor) Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Riau.

"Tindakan ini diambil sebagai langkah antisipasi terhadap kemungkinan munculnya masalah dalam perhitungan suara yang dilakukan oleh PPK Tualang," kata Sertu Venus didampingi Praka Gunariadi.

Dijelaskan Sertu Venus, kehadiran Anggota TNI-Polri dalam rapat pleno tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk memastikan transparansi, keadilan, dan keamanan dalam proses demokrasi, terutama dalam konteks penghitungan suara yang merupakan tahapan krusial dalam Pemilu.

"Dengan adanya pengamanan ini, diharapkan dapat mencegah terjadinya gangguan atau ancaman terhadap integritas proses demokrasi," katanya.

Selain memastikan keamanan lanjut dia, Anggota TNI-Polri juga berperan dalam memastikan kelancaran proses penghitungan suara.

"Dalam hal ini kami juga membantu pengawasan serta menanggulangi potensi masalah yang mungkin muncul, seperti kecurangan atau ketidakadilan dalam perhitungan suara," ulasnya mengakhiri.***


Laporan : Idris Harahap



Berita Terkait +

Bupati Non Aktif Amril Mukminin, Minta Proses Persidangan Di Pekan Baru

Peduli Nasib Keluarga Napi, Kepala Kanwil Kemenhumkam Riau Serahkan Bibit Ikan Lele Untuk Dibudidaya

Laka Lantas di Jalintim Pematang Reba, Ririn Meninggal Dunia, Sopir Truk Serahkan Diri

Sat Samapta Polres Kampar Gencar Laksanakan Patroli Perintis Presisi Kota

Satgas Karhutla Siak Hulu memasuki hari ke 5 Berjibaku Padamkan dan Pendinginan kebakaran Lahan di Pangkalan Baru

Sentil Telinga Gubernur Abdul Wahid, Ketua KNPI Riau Persoalkan Hal ini

Sambangi Objek Vital di kelurahan, Polsek Pangkalan Lesung Patroli Cegah C3

Bersama Warga di Kampung PS Barat, Sertu Sarju Patroli Gabungan Untuk Cegah Karhutla

Sarana Olahraga di Desa Danau Rambai Tampak Terbengkalai & Tak Dirawat Sama Sekali, Kades Dikonfirmasi Bungkam!

Babinsa Koramil 03/Minas Senantiasa Sosialisasikan Prokes di Pasar Tradisional Minas Jaya

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Harimau Sumatera Ditangkap Usai Terkam Pekerja di Pelalawan, BBKSDA Riau Tingkatkan Patroli

2

Mahasiswa Tolak Revisi UU TNI: Ancaman Bagi Demokrasi dan Supremasi Sipil

3

Penggerebekan Sabung Ayam di Way Kanan Berujung Tragis, Tiga Polisi Gugur Ditembak OTK

4

Puluhan Pemuda Geruduk PT SLS, Kantor Disegel Akibat Dugaan Ketidakpedulian Perusahaan

5

Dugaan Pelecehan di SMA Negeri 02 Tebing Tinggi Timur: Oknum Kades dan Guru Disorot, Polisi Diminta Bertindak

6

Kapolres Pelalawan Himbau Pemudik Prioritaskan Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline 110