MENU TUTUP

Danrem Beserta Jajaran Korem 031/WB Mengikuti Pengarahan KASAD Via Vicon

Selasa, 13 Februari 2024 | 21:15:54 WIB Dibaca : 938 Kali
Danrem Beserta Jajaran Korem 031/WB Mengikuti Pengarahan KASAD Via Vicon

Pekanbaru, Catatanriau.com | Komandan Korem 031/Wira Bima Brigjen TNI Dany Rakca, S.A.P., M.Han., mengikuti Pengarahan Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak M.Sc.,Secara Virtual, bertempat di Auditorium Kaharuddin Nasution Makorem 031/WB Jln Mayor Ali Rasyid No 1 Pekanbaru, Selasa 13 Februari 2024.

Tampak hadir Kasi Pers Kasrem 031/WB Kol Kav Yuli Eko Hadiyanto, S.Sos, Kasi Ren Korem 031/WB Kol Inf Abdul Sipahutar S.E,  Kasilog Kasrem Kolonel Arh Rina Kartika S.Si., M.Tr.Han, Dandim 0301/Pekanbaru, Letkol Inf Sri Marantika Beruh, S.Sos.,M.I.Pol, Kadisjan Korem 031/WB, Para Kabalak Korem 031/WB, Danyon Arh 13/PBY, Danyon 132 Bima Sakti  Dankikav 6/RBT, Prajurit dan PNS jajaran Korem 031/WB.

Dalam arahannya Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jendral Maruli Simanjuntak M.Sc., menyampaikan rasa bangga kepada seluruh Prajurit dan PNS yang hadir dalam kegiatan ini. Kita bersyukur atas apa yang kita capai saat ini, walaupun masih ada beberapa permasalahan yang kita hadapi.

Saya berjalan ke Kodam-Kodam untuk mendapatkan bahan yang nantinya akan saya bawa untuk diskusi ke Pemerintah. Tahun ini 75 Batalyon akan terelasiasi bantuan untuk perumahan termasuk juga untuk Pembangunan Kodim dan Koramil di Satuan Bawah. Kedepan banyak kebijakan-kebijakan yang akan kita lakukan berkaitan dengan kesejahteraan Prajurit.

Masalah perlengkapan seperti pakaian, sepatu dan lainnya akan kita adakan guna menghemat pengeluaran para Prajurit.

Para prajurit sekalian, laksanakan perintah Pimpinan dengan tulus dan jangan pernah ragu melaksanakan perintah. Saya selaku KASAD akan berusaha membenahi apa-apa kebutuhan Prajurit yang masih kurang dan akan kita tingkatkan kedepannya.
Di akhir sambutannya, KASAD menyampaikan sangat bangga dengan para Prajurit/PNS sekalian dengan pengabdian yang telah kalian lakukan selama ini.

Kegiatan dilanjutkan penyerahan Piagam Penghargaan Kepada Perwakilan dari Kodim 0303/ Bengkalis yang telah berhasil menggagalkan Peredaran Narkoba di Wilayahnya.(rls).



Berita Terkait +

Danramil 11/PWK Kandis Lanjutkan Sosialisasi Penerapan Aturan Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan

Dalam Rangka Safari Ramadhan, Sekda Rohul Ajak Masyarakat Bersatu Untuk Kemajuan Desa

Karoops Polda Riau Kunjungi Lokasi Vaksinasi Serta Pos PPKM Di Siak

Program Kampung Tangguh Kiyab Jaya Panen

Mandi Belimau Sultan: Tradisi Sakral Sambut Ramadan di Pelalawan

Libur Lebaran 1444 H Ribuan Pengunjung Padati Skywalk Tengku Buwang Asmara

Kapolsek Perhentian Raja Sebut Moment Pemilu Adalah Moment Kesatuan Bangsa

Bawa Perlengkapan Ngopi, Kapolsek LBJ Sosialisasikan Pemilu Damai di Ladang

Kapolsek Tambang Tinjau Tradisi Balimau Kasai di Kuapan dan Padang Luas

Benny Mencalonkan Diri Menjadi RT 02 kelurahan Ratu Sima Kota Dumai

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan