MENU TUTUP

Berlangsung Khidmat, Persami Saka Wira Kartika Korem 031/WB di Tahura SSH Minas Hari Ini Resmi Ditutup

Ahad, 04 Februari 2024 | 14:17:34 WIB Dibaca : 877 Kali
Berlangsung Khidmat, Persami Saka Wira Kartika Korem 031/WB di Tahura SSH Minas Hari Ini Resmi Ditutup

Siak, Catatanriau.com | Danrem 031/WB Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawan M. Han diwakili Kol Kav.Yuli Eko Hadiyanto.S.Sos selaku Kasi Pers Korem 031/WIB, menutup kegiatan Perkemahan Sabtu - Minggu (Persami) Saka Wira Kartika dalam rangka Penguatan Binter Serentak Tahun 2024 dengan Tema. "Bersatu Dengan Alam Rehabilitasi Kawasan Hutan dan Lahan Basah" yang diikuti kurang lebih 300 orang Peserta dan Pembina, Ahad (04/02/2024) sekira pukul 12.50 WIB.

Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari di Tahura SSH Minas itu juga tampak dihadiri oleh Sekda Siak Drs H Arfan Usman, Letkol Caswana S.E, Kasi Komsos Dirga Lanud, Para Dandim Jajaran Korem 031/WB, Para Kabalak Aju dan Dinas Jawatan Korem 031/WB, Camat Minas Nurfa Octolita SE, Kapolsek Minas Kompol Wan Mantazaka dan tamu undangan lainnya.

Dalam Inti Amanat KASAD yang dibacakan oleh Kol Kav.Yuli Eko Hadiyanto.S.Sos, ia menyampaikan selaku pembina umum saka Wira Kartika pihaknya mengucapkan terimakasih kepada para pengurus atas terselenggaranya kegiatan tersebut.

"TNI AD melaksanakan Pramuka Saka Wira Kartika membina generasi muda hingga membentuk karakter yang baik, nilai kejujuran dan kedisiplinan dan mengajak untuk membangun kembali alam serta ekosistem berkelanjutan rehabilitasi kawasan hutan dan lahan basah," katanya.

Kol Kav.Yuli Eko Hadiyanto.S.Sos juga berpesan kepada adik-adik peserta Persami agar mengikuti kegiatan itu dengan sebaik baiknya agar mendapatkan ilmu serta dapat mengimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

"Dalam kegiatan ini kita juga melakukan penanaman 2.000 bibit pohon sebagaimana tema "Bersatu Dengan Alam Rehabilitasi Kawasan Hutan dan Lahan Basah". Tutupnya.***


Laporan : Idris Harahap



Berita Terkait +

Ketua Umum Gonjong Limo Kab.Siak Ikut Lepas Keberangkatan Relawan Tualang Peduli Pasaman Barat

Dukung Pemulihan Ekonomi Indonesia, APRIL Group Investasi Pabrik Kertas Kemasan 33,4 T

Jonner Butar-Butar Minta Bantuan Pemerintah, Rumah Tidak Layak Huni, Pekerjaan Pemulung

Tanggapi Postingan Medsos Lewat Akun FB, Syahrul Aidi Bantah Dirinya Terlantar di RSUD Bangkinang

Polres Kampar Bagikan Bantuan Untuk 20 KK kepada warga yang kurang mampu..

Jemaat GKPI Merasa Senang Dengan Kehadiran Personil Polsek Minas Dalam Giat Minggu Kasih

Antisipasi Arus Mudik Lebaran Kapolres Kampar Tinjau Pos Cek Point Covid-19 di XIII Koto Kampar

Jaga Keamanan Serta Penerapan Prokes Covid-19, Polsek Minas Berpatroli Disejumlah Gereja Dan Objek Vital Lainnya 

Jaga Keamanan Objek Vital Nasional, Babinsa Koramil 03/Minas Lakukan Patroli Intensif

Lantik Puluhan Pejabat, Bupati Rohil Minta Sukseskan Program Pemerintah

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kisah Pilu di Gubuk Sawit, Pria Asal Pekanbaru Terlantar Dievakuasi Tim Gabungan di Minas

2

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

3

Masyarakat Koto Gasib Tolak PSU Siak, Gugatan Periodisasi Alfedri Kembali Picu Aksi

4

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

5

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

6

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan