MENU TUTUP

Polsek Kemuning Polres Inhil Rutin Laksanakan Sholat Subuh Keliling Dalam Rangka Cooling System Pemilu 2024 Diwilayah Hukumnya

Kamis, 01 Februari 2024 | 10:28:51 WIB Dibaca : 351 Kali
Polsek Kemuning Polres Inhil Rutin Laksanakan Sholat Subuh Keliling Dalam Rangka Cooling System Pemilu 2024 Diwilayah Hukumnya

Inhil, Catatanriau.com | Kapolsek Kemuning Kompol Teguh Wiyono SH MH diwakili Kanit Reskrim Polsek Kemuning AKP Abutani SH memimpin langsung pelaksanaan Sholat subuh keliling bersama anggota di Mesjid Al-Anshar, Kelurahan Selensen, Kecamatan Kemuning, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau, Kamis (01/02/2024).

Kanit Reskrim Polsek Kemuning AKP Abutani SH mengatakan, kegiatan Sholat subuh keliling ini merupakan salah satu upaya pihak Kepolisian untuk memakmurkan masjid, bersilaturahmi dan bertukar informasi dengan masyarakat.

"Yang mana dalam hal ini diharapkan dengan adanya kegiatan salat subuh keliling tersebut bisa berdampak positif dan terjalinnya komunikasi serta mempererat silaturahmi dengan masyarakat, membangun sinergitas Polri dengan tokoh agama dan elemen masyarakat,” harapnya.

"Saya mewakili Kapolsek mengucapkan terimakasih kepada Pengurus Masjid Al - Anshar Kelurahan Selensen yang telah memberikan kesempatan kepada kami untuk menyampaikan himbauan dan pesan-pesan Kamtibmas guna terciptanya Pemilu Damai 2024 di Kecamatan Kemuning". Tambahnya.

Ditempat terpisah Kapolsek Kemuning Kompol Teguh Wiyono, SH.,MH mengajak seluruh jemaah masjid untuk saling bersinergi untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman, damai dan kondusif khususnya menjelang, saat dan pasca Pemilu 2024.

“Kami menghimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati dan jangan mudah terprovokasi terhadap berita bohong (hoax) yang beredar, jangan langsung kita telan mentah-mentah tetapi kita cari tau terlebih dahulu kebenaran dari berita tersebut guna terciptanya situasi yang kondusif, terkhusus perihal Pemilu ini sangat sensitif dengan berita bohong (hoax) sehingga kita harus lebih teliti dalam menerima informasi,” tutup Kapolsek Kemuning.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Putus Penularan Covid-19, Anggota Koramil 03/Minas Ini Sosialisasi Prokes kepada Masyarakat di Pasar

Serda Mayus Lakukan Pendampingan Vaksinasi Antisipasi PMK di Minas Jaya

Sosialisasi Aksi P4GN & PN, Kasat Binmas Polres Rohul Jadi Narasumber

Wakil Walikota Kota Dumai Terpilih H.Amris,S.Sy Sambangi Korban Kebakaran Panti Asuhan An Nur Dumai

Calon Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo Mendapat Dukungan Dari FKUB Rohul

Koramil 03/Minas Ajak Orams dan Masyarakat Goro Bersihkan Masjid Sempena Bulan Bhakti HUT Ke-64 Korem 031/Wirabima

PT Pelindo 1 Dukung Pembangunan Alun-alun Sebagai Icon Kota Dumai

Mahasiswa “Demo”, DPRD Sidang Paripurna, Hasilnya Harga Pertalite di R evisi Kembali.

Bersama Tim Serta Warga Binaan, Babinsa Serka Risman Girsang Patroli Kebakaran Hutan Dan Lahan Di Wilayah Sungai Selodang

190 Perangkat Kampung di Siak, Ikuti Sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan.

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

2

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

3

Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu Gelar Upacara Memperingati Hari Pendidikan

4

Merdeka Belajar sebagai Kunci Membangun Generasi Emansipatif dan Kreatif

5

Pastikan Peringatan May Day Aman, Kapolres Pelalawan Hibur Para Buruh

6

Satres Narkoba Polres Inhu Ringkus Pengedar 4,46 gram Sabu di Kecamatan Lirik