MENU TUTUP

Gunakan Traill dan Gandeng Komonitas Off Road Kapolres Inhu Salurkan Bantuan Banjir Rawa Bangun

Ahad, 07 Januari 2024 | 21:41:20 WIB Dibaca : 674 Kali
Gunakan Traill dan Gandeng Komonitas Off Road Kapolres Inhu Salurkan Bantuan Banjir Rawa Bangun

Inhu, Catatanriau.com | Dengan menggunakan trail, Kepala Kepolisian Resor (Polres) Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K mengarungi banjir yang melanda Desa Rawa Bangun, tak tanggung-tanggung, Kapolres bawa dan salurkan bantuan skala besar, disambut gembira oleh 250 warga yang sedang mengungsi.

Silaturahmi sekaligus cooling system dan pantau banjir itu dilaksanakan Minggu, 7 Januari 2024, pagi hingga sore. Untuk memudahkan tranportasi, Kapolres mengunakan mobil off road, yang dikenal tangguh dalam segala medan, termasuk banjir.

"Kapolres sengaja menggandeng Bhayangkara Jeep Community (BJC) dalam kegiatan itu, untuk memudahkan tranportasi menuju lokasi banjir," kata Kapolres Inhu, melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aiptu Misran, Minggu malam.

Saat itu, Kapolres Inhu, membawa dan menyerahkan ratusan paket bantuan kebutuhan harian, kemudian ratusan butir telur, dan 500 kg beras dan 100 paket sembako

Dalam arahannya, Kapolres berpesan pada masyarakat terdampak banjir, untuk lebih berhati-hati, sebab dalam saat banjir, rawan terhadap berbagai musibah, seperti anak-anak dan Balita yang tenggelam.

Kemudian, ancaman hewan buas, seperti buaya, ular, lipan, kalajengking serta binatang berbisa lainnya. "Kami dari Polres Inhu, membawa sedikit bantuan untuk masyarakat korban banjir, mudah-mudahan dapat meringankan beban masyarakat terdampak banjir," ucap Misran menirukan imbauan Kapolres.

Sedangkan Kepala Desa Rawa Bangun, Aswadi, mengucapkan terima kasih atas bantuan dan silaturahmi Kapolres Inhu terhadap masyarakat korban banjir. Bantuan dari Polres Inhu akan dibagikan secara merata pada seluruh masyarakat Desa Rawa Bangun.****

Laporan : S.A Pasaribu 



Berita Terkait +

Resmikan RS Tipe di Minas, Syamsuar Minta Masyarakat Bersiap Jemput Multiflier Effect Tol Sumatera

Cara Unik Polsek Kuala Cenaku Sampaikan Pesan Pilkada Damai

Jumat Curhat, Kapolsek Tapung Hulu Diskusi Situasi Kamtibmas dengan Masyarakat Desa Kusau Makmur

Polisi Pangkalan Lesung Pelalawan Kembali Buka Layanan Vaksinasi

Serda Abdullah Sani Dasopang Babinsa Koramil 03/Minas Sosialisasi Prokes di Pasar Tradisional

Bappeda Kabupaten Kampar Gelar Pra Musrenbang Tahun 2023

Usaha Galian C, di Kelurahan Pasir Sialang Luput Dari Pantauan Pemkab Kampar

4011 Pelanggaran Tilang dan Teguran Online Yang Ditindak Satlantas Selama Bulan September

Masyarakat Pekanbaru Rawat Tradisi Islam Satu-satunya Hanya Ada di Indonesia, Yakni Halal-Bihalal

Serka Alif Babinsa Koramil 03/Minas Lakukan Gakplin Antisipasi Penularan COVID-19 di Pasar Minas

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kisah Pilu di Gubuk Sawit, Pria Asal Pekanbaru Terlantar Dievakuasi Tim Gabungan di Minas

2

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

3

Masyarakat Koto Gasib Tolak PSU Siak, Gugatan Periodisasi Alfedri Kembali Picu Aksi

4

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

5

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

6

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan